Hubungan dengan Fans MU Memburuk, Pogba Beli Anjing Penjaga

Paul Pogba menjadi salah satu kambing hitam bagi penampilan buruk Manchester United (MU) awal musim ini.

oleh Marco Tampubolon diperbarui 23 Sep 2019, 21:00 WIB
Diterbitkan 23 Sep 2019, 21:00 WIB
Kapten Manchester United
1. Paul Pogba – Pemain yang berhasil membawa Prancis meraih gelar juara Piala Dunia ini mampu bangkit dan tampil apik di bawah asuhan Ole Gunnar Solskjaer. Sang pelatih pun tak segan-segan mengatakan bahwa Pogba adalah pemimpin tulen. (Paul Ellis)

Liputan6.com, Manchester- Kegagalan demi kegagalan yang dialami Manchester United (MU) pada musim ini telah menyeret tidak hanya menodai nama sang pelatih Ole Gunnar Solskjaer. Gelandang Paul Pogba yang sempat bersinar pada penghujung musim lalu juga semakin ikut tercemar. 

Nama Pogba sebenarnya sempat dielu-elukan lagi di awal-awal Solkjaer ditunjuk menangani MU menggantikan Jose Mourinho, Desember lalu. Mantan pemain Juventus yang sempat ternggelam di era The Special One tiba-tiba tidak lama setelah rezim berganti di tim MU. 

Gol demi gol tercipta. Nama Pogba yang sempat tenggelam akhirnya bangkit lagi. 

Namun from hero to zero, Pogba mulai melakukan langkah blunder saat bursa tranfer musim panas bergulir. Mantan pemain Juventus itu secara terang-terangan menunjukkan ketertarikannya kepada Real Madrid yang kembali ditangani oleh Zinedine Zidane. 

Namun MU enggan melepas Pogba ke Real Madrid. Situasi ini ditengarai telah membuat Pogba ogah-ogahan saat memperkuat Setan Merah pada awal musim 2019/2020. 

Suporter semakin gerah melihat sikap Pogba. Pemain kelahiran 15 Maret 1993 itu dianggap ikut berperan bagi keterpurukan Setan Merah di awal musim ini. 

Akibatnya, seruan 'Pogba out' semakin kencang terdengar. Aksi protes bahkan telah menyambangi Pogba hingga ke lokasi latihan MU. 

 


Beli Rottweiler

FOTO: Paul Pogba Gagal Penalti, MU Ditahan Imbang Wolves
Gelandang Manchester United, Paul Pogba, gagal melakukan eksekusi penalti saat melawan Wolverhampton pada laga Premier League di Stadion Molineux, Wolverhampton, Senin (19/8). Kedua klub bermain imbang 1-1. (AFP/Paul Ellis)

Aksi protes ini ternyata membuat Pogba tidak nyaman dan merasa terancam. Apalagi Maret lalu, seorang remaja berusia 17 tahun, Youseff Makki, tewas ditikam di dekat rumahnya. 

Untuk berjaga-jaga, Pogba pun meningkatkan sistem keamanannya. Seperti dilansir The Sun, Poga baru saja membeli anjing penjaga seharga 15 ribu pound sterling atau setara Rp262 juta. Anjing jenis rottweiler itu didatangkan khusus dari perusahaan Chaperone K9.

Chaperone K9 yang berkantor di Lutterworth, Leics, merupakan pelatihan anjing ternama di Inggris. Selain Pogba, mereka juga menyuplai anjing bagi Marcus Rashford dan Phil Jones.

Saksikan juga video menarik di bawah ini:

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya