Meksiko Juara Danone Nations Cup 2019

Bagi Meksiko, ini adalah gelar ketiga mereka setelah sebelumnya pada 2017 dan 2010. Sementara untuk turnamen wanita Danone Nation Cup 2019 yang menjadi juara adalah Spanyol.

oleh Jonathan Pandapotan Purba diperbarui 13 Okt 2019, 13:30 WIB
Diterbitkan 13 Okt 2019, 13:30 WIB
Meksiko Juara Danone Nations Cup 2019 (Danone)
Meksiko Juara Danone Nations Cup 2019 (Danone)... Selengkapnya

Liputan6.com, Barcelona - Meksiko berhasil menjadi juara di Final Dunia Danone Nations Cup 2019. El Tri sukses mengalahkan tuan rumah Spanyol lewat adu penalti 3-1 di RCDE Stadium, Barcelona, Sabtu (12/10/2019).

Bagi Meksiko, ini adalah gelar ketiga mereka setelah sebelumnya pada 2017 dan 2010. Sementara untuk turnamen wanita Danone Nations Cup 2019 yang menjadi juara adalah Spanyol.

Selain 2019, tahun ini juga digelar turnamen untuk para juara lokal 2018. Tahun lalu turnamen ditunda demi bertepatan dengan perayaan 100 tahun usia Danone.

Adalah Brasil yang keluar sebagai juara Final Dunia Danone Nation Cup 2018. Tim Samba menggebuk Hungaria dengan skor 3-0. Sementara untuk turnamen perempuan yang menjadi juara adalah Prancis yang mengalahkan Italia 3-0.

Bagaimana dengan wakil Indonesia? Untuk tahun 2019, Indonesia diwakili FOSSBI Rajawali Muda meraih posisi empat. Sementara untuk 2018, ASIOP Apacinti, mengakhiri turnamen di posisi 11 klasemen daei 20 perserta.

 

Daftar Juara

Danone Nation Cup 2018

Pria: Brasil

Wanita: Prancis

 

Danone Nation Cup 2019

Pria: Meksiko

Wanita: Spanyol

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya