Wenger: Mikel Arteta Pelatih Tepat Buat Arsenal

Arsene Wenger menyebut mantan anak-asuhnya, Mikel Arteta, sebagai kandidat yang tepat untuk menukangi Arsenal.

oleh Ario Yosia diperbarui 19 Des 2019, 10:35 WIB
Diterbitkan 19 Des 2019, 10:35 WIB
mikel arteta
Mikel Arteta masuk radar Arsenal (AFP/Andrej Isakovic)... Selengkapnya

London - Setelah Arsene Wenger mundur sebagai Manajer Arsenal, Unai Emery memimpin The Gunners selama 18 bulan terakhir, sebelum dipecat dan klub sekarang mencari manajer baru.

Saat ini Freddie Ljungberg dipercaya sebagai caretaker, sebelum nantinya pelatih gres datang. 

Asisten manajer Manchester City, Mikel Arteta, telah melakukan pembicaraan dengan petinggi Arsenal. Ia disebut-sebut bakal merapat ke London.

Arsene Wenger berpendapat pelatih asal Spanyol itu adalah pilihan yang baik. Tapi dengan catatan. Ia harus mendapat dukungan dari manajemen agar bisa membangkitkan Arsenal.

"Dia cerdas, dia memiliki hasrat dan pengetahuan, begitu juga Ljungberg," kata Wenger, yang pernah melatih keduanya saat menukangi Arsenal.

"Mikel Arteta memiliki masa depan yang hebat. Dia belajar banyak di posisinya sebagai asisten pelatih.

"Arteta harus menghadapi kenyataan bahwa dia tidak memiliki pengalaman di level itu. Dia harus dikelilingi oleh lingkungan yang tepat di klub agar nantinya bisa sukses," tutur Arsene Wenger yang melatih Arsenal selama dua dekade.

 

Video

Tinggal Tunggu Waktu Merapat ke The Gunners

Manchester City vs Lyon
(AFP Photo/Oli Scarff)... Selengkapnya

Arsenal diprediksi dalam waktu dekat mengenalkan Mikel Arteta sebagai manajer anyar secara resmi.

Arteta dikabarkan sudah melakoni pembicaraan tahap akhir dengan Arsenal dalam 48 jam terakhir, di mana ia disebut sudah setuju dengan kontrak per tahun mencapai 5 juta paun (Rp91,8 miliar).

Kontrak itu dikabarkan berdurasi 3,5 tahun dengan Arsenal akan membayar sejumlah kompensasi kepada Manchester City.

Arteta diperkirakan gabung dan mulai memimpin skuat Arsenal pada duel tandang kontra Everton dalam lanjutan Premier League, Sabtu malam (21/12/2019).

Dengan begitu, laga melawan Oxford United pada perempat final Carabao Cup 2019-2020, Rabu malam ini (18/12/2019), bisa menjadi yang terakhir bagi Arteta bersama Manchester City.

Arteta sudah mendapat restu dari Manchester City, termasuk Pep Guardiola, untuk kembali ke bekas klubnya tersebut. Hanya, keinginan Arteta untuk membawa serta Rodolfo Borrel ke Emirates, bisa menjadi persoalan baru.

Arsenal disebut mengizinkan Arteta untuk membawa asisten manajer pilihannya. Dan pilihan itu sepertinya jatuh kepada Borrel. 

Keduanya sudah bekerja sama di bawah Guardiola sejak tiga tahun terakhir dan City dikabarkan akan mencegah Borrel ikut hijrah.

Kehilangan dua staf pelatih dalam waktu bersamaan tentu jadi pukulan buat the Citizen, yang sedang menurun musim ini.

Di sisi lain, pada 2018, Arteta sempat dijanjikan akan jadi pengganti Guardiola begitu manajer asal Spanyol itu meninggalkan Etihad. Namun, secara tiba-tiba, Arteta sepertinya berubah pikiran dengan merasa hal itu tak mungkin terjadi, serta menerima tawaran Arsenal merupakan opsi terbaik baginya.

Sumber: Mirror, BBC

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya