Juventus Ganggu Rencana Real Madrid Miliki Erling Haaland

Juventus ikut memanaskan perburuan Erling Haaland.

oleh Rizki Hidayat diperbarui 26 Mei 2020, 08:20 WIB
Diterbitkan 26 Mei 2020, 08:20 WIB
Kandidat Peraih Sepatu Emas 2020
3. Erling Haaland (Borussia Dortmund) - 26 Gol. (AP/Martin Meissner)

Jakarta Juventus dikabarkan akan mencoba menggagalkan upaya Real Madrid mendapatkan penyerang berbakat Erling Haaland. Seperti dilansir Tuttosport, Juve saat ini berada di posisi terdepan dalam perburuan pemain Borussia Dortmund tersebut.

Erling Haaland merupakan satu di antara pemain muda yang mencuri perhatian pada musim ini. Setelah tampil gemilang bersama RB Salzburg, Haaland juga memperlihatkan ketajamannya ketika pindah ke Borusia Dortmund pada Januari 2020.

Dari 13 pertandingan yang sudah dijalani bersama Die Borussen, Erling Haaland berhasil mencetak 13 gol. Teranyar, penyerang berusia 19 tahun itu mencetak satu gol dan satu assist saat Borussia Dortmund meraih kemenangan 4-0 atas Schalke 04, pada 16 Mei lalu.

Performa impresif Erling Haaland membuat klub-klub besar Eropa kepincut untuk mendapatkan tanda tangannya. Real Madrid dan Juventus saling bersaing untuk mengamankan jasa sang pemain pada musim panas tahun ini.

Madrid butuh pemain nomor sembilan seperti Ering Haaland untuk menjadi suksesor Karim Benzema. Sementara itu, Juventus akan memplot Haaland sebagai pengganti Gonzalo Higuain yang kerap dikabarkan bakal hengkang.

Juventus Terdepan

Borussia Dortmund Pesta Gol ke Gawang Schalke 04
Penyerang Borussia Dortmund, Erling Haaland, berusaha melewati pemain Schalke 04 pada laga Bundesliga di Stadion Signal Iduna Park, Sabtu (16/5/2020). Dortmund menang 4-0 atas Schalke 04. (AP/Martin Meissner)

Seperti dikabarkan Tuttosport, I Bianconeri lebih unggul dalam perburuan Erling Haaland. Juve siap menebus klausul rilis striker Timnas Norwegia itu bersama Dortmund yang mencapai angka 75 juta euro (Rp 1,2 triliun).

Akan tetapi, rencana Juventus atau pun Real Madrid dalam mendapatkan Haaland tidak akan begitu saja mudah terealisasi. Pasalnya, Borussia Dortmund akan berupaya untuk mempertahankan Erling Haaland.

Selain itu, Haaland mengaku sama sekali tak memikirkan ketertarikan klub lain kepada dirinya. Dia hanya ingin fokus dan memberikan kemampuan terbaiknya bersama Die Borussen.

"Saya fokus pada Dortmund, bukan pada perhatian yang ada ke saya. Saya hanya memikirkan untuk melakukan tugas saya, yang merupakan hal yang paling saya cintai. Fokus saya adalah pada penampilan bersama Dortmund," ujar Haaland.

Sumber: Sportsmole

Disadur dari Bola.com (penulis Rizki Hidayat)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya