Bruno Fernandes Tebar Janji Manis untuk MU

Bruno Fernandes menjanjikan trofi untuk MU di musim 2019-2020 ini.

oleh Thomas diperbarui 28 Jul 2020, 09:30 WIB
Diterbitkan 28 Jul 2020, 09:30 WIB
Gelandang Manchester United, Bruno Fernandes (MU) (LINDSEY PARNABY / AFP)
Gelandang Manchester United, Bruno Fernandes (MU) (LINDSEY PARNABY / AFP)

Liputan6.com, Manchester- Gelandang Manchester United (MU) Bruno Fernandes mematok target tinggi di sisa musim 2019-2020. Fernandes berjanji akan memberikan satu gelar untuk MU di musim 2019-2020.

Satu-satunya gelar juara yang masih mungkin diraih MU musim ini adalah Liga Europa. Setan Merah akan kembali bertarung di ajang tersebut Agustus nanti.

MU bakal bertemu dengan LASK Linz di leg kedua babak 16 besar. MU hampir pasti akan lolos ke perempat final karena di leg pertama menang 5-0 di kandang lawan.

Fernandes pun berharap bisa membawa MU juara Liga Europa. Pria Portugal itu tak puas meski MU baru saja mencapai target lolos ke Liga Champions musim depan dengan menempati posisi tiga klasemen akhir Liga Inggris.

"Sekarang fokus kami adalah di Liga Europa karena ini adalah trofi yang sangat bagus dan kami ingin menang. Saya datang ke MU untuk memenangkan trofi. Kami harus memainkan setiap pertandingan untuk menang. Jika kami masuk ke Liga Europa dan memenangkan setiap pertandingan , kami tahu kami akan memenangkan trofi," ujar Fernandes kepada situs resmi MU.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

Saksikan Video Menarik Berikut Ini


Gembira

Bruno Fernandes Selamatkan Manchester United dari Kekalahan di Kandang Tottenham
Gelandang Manchester United, Bruno Fernandes, merayakan gol yang dicetaknya ke gawang Tottenham Hotspor pada laga lanjutan Premier League 2019/20 di Tottenham Hotspur Stadium, Sabtu (20/6/2020) dini hari WIB. Manchester United bermain imbang 1-1 atas Tottenham. (AFP/Glyn Kirk/pool)

Fernandes baru bergabung dengan MU Januari lalu setelah direkrut dari Sporting CP. Dia langsung jadi idola baru fans MU.

Kontribusi Fernandes berupa gol dan assists membuat MU sukses mengamankan poisisi tiga klasemen Liga Inggris. Total Fernandes membuat delapan gol di Liga Inggris 2019-2020.

"Tentu saja, bermain Liga Champions selalu istimewa dan saya berharap itu bisa bersama para pendukung, itu akan menjadi lebih istimewa. Kami pantas berada di pertandingan terbaik, di kompetisi Eropa terbaik. Tidak ada yang menolak Liga Europa, tetapi semua orang tahu kompetisi terbaik adalah Liga Champions."


Dramatis

MU lolos ke Liga Champions musim depan setelah menjadi peringkat tiga Liga Inggris 2019-2020. Setan Merah meraihnya lewat perjuangan dramatis. Mereka tak terkalahkan dalam 14 laga usai libur panjang pandemi Covid-19.

Kepastian MU lolos ke Liga Champions baru didapat di pekan pamungkas. MU menang 2-0 atas tuan rumah Leicester City.


Klasemen Liga Inggris

 

 

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya