Liputan6.com, Jakarta Penundaan kembali Shopee Liga 1 2020 membuat Persija Jakarta mengubah rencana. Manajemen meliburkan skuat Macan Kemayoran selama empat hari sejak Rabu kemarin.
Para pemain Persija diberikan waktu untuk beristirahat setelah menjalani latihan intens selama sebulan lebih yang seharusnya dipersiapkan untuk memulai Shopee Liga 1 pada 1 Oktober kemarin. Selain itu pemain juga harus memulihkan mental karena kecewa kompetisi dibatalkan mendadak.
Baca Juga
Manajer Persija Bambang Pamungkas menekankan walaupun diliburkan, pemain harus tetap memperhatikan kondisi tubuhnya serta harus tetap memperhatikan fisik serta pola istirahat agar tetap bugar.
Advertisement
"Setelah berkoordinasi dengan tim pelatih, kami memutuskan meliburkan tim selama empat hari. Sebelumnya mereka menjalani latihan dengan intensitas tinggi menuju kembalinya liga. Kami membekali para pemain dengan program latihan yang harus dijalankan di rumah," tutur Bambang Pamungkas di laman resmi Persija.
Bambang menambahkan latihan Persija akan kembali digelar pada Senin, 4 Oktober mendatang di Sawangan Depok, mengingta Jakarta masih menetapkan kembali PSBB sejak 14 September 2020.
Simak Video Persija Jakarta Berikut Ini
Berlanjutnya Shopee Liga 1
Disamping itu, Menejemen Persija percaya kalau Liga 1 optimis untuk dilanjutkan, karena persiapan tim sudah mencapai hampir 100 persen dan akan menjadi lebih siap saat kembali dilanjutkan. Hal itu juga didasari karena Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan mengatakan untuk memininta klub, pemain serta staff untuk bersabar dan mempersiapkan kembali agar lebih siap menjalani kompetisi.
Iriawan juga menyatakan, federasi berharap Liga 1dan Liga 2 bisa mendapatkan ijin untuk digelar kembali November mendatang dan berjalan dengan lancar.
Penulis : Ray Kevin Agape
Advertisement