Liputan6.com, Jakarta Manchester City tengah bermasalah jelang pertandingan melawan rival sekota, Manchester United pada babak semifinal Piala Liga Inggris, Kamis dini hari WIB (7/1/2021). Kekuatan The Citizens menyusut drastis akibat virus Corona COVID-19. Mampukah MU mengambil keuntungan dari situasi ini?Â
Manchester City sebenarnya punya modal yang kuat untuk memenangkan duel melawan Setan Merah dini hari nanti. Performa pasukan Pep Guardiola tengah meningkat dan berhasil mengukir 4 kemenangan beruntun di ajang Premier League. Sebelum bertemu MU, moral bertanding The Citizens kembali meningkat setelah berhasil mengalahkan tuan rumah Chelsea 3-1 di Stamford Bridge.
Ini juga bukan kunjungan pertama City ke Old Trafford pada musim ini. Di ajang Liga Inggris 2021, The Citizens berhasil memetik satu poin usai bermain imbang tanpa gol di kandang Manchester United.
Advertisement
Belum lagi rekor pertemuan kedua tim pada semifinal Piala Liga Inggris musim lalu. Saat itu, Manchester City juga mampu memenangkan dua pertemuan sekaligus merebut tiket ke babak final.Â
Namun di masa pandemi virus Corona COVID-19, kontrol tidak lagi sepenuhnya berada di tangan Guardiola sebagai pelatih. Rencana yang sudah disiapkan terpaksa berantakan akibat kehadiran virus Sars-Cov-2 di Etihad. Seperti dilansir dari Channel News Asia (CNA), Guardiola saat ini kekurangan amunisi akibat enam pemainnya dinyatakan terjangkit virus asal kota Wuhan, Tiongkok, tersebut.
Pandemi virus Corona COVID-19 mulai mengerogoti Manchester City sejak pekan lalu. The Citizens bahkan harus membatalkan pertandingan melawan Everton karena tidak punya cukup pemain. Enam pemainnya kembali tidak bisa tampil karena COVID-19 saat City menyambangi markas Chelsea. Meski berhasil membawa pulang 3 poin, Guardiola sulit bermanuver bila situasi tidak kunjung membaik.Â
"Kami tidak punya banyak pemain," kata Guardiola kepada Sky Sports.
"Untuk tampil pada satu atau dua pertandingan mungkin tidak masalah, tapi jika bertahan dalam waktu lama--seperti Anda lihat ada 14-15 pemain--itu akan sangat menyulitkan," bebernya.Â
"Namun...kami harus melakukan perubahan sebanyak mungkin. Kami tidak punya alternatif. Yang paling penting adalah mereka yang terinfeksi COVID-19 segera pulih dan pemain yang tersisa berusaha sekuat tenaga untuk menghindarinya," beber mantan pemain Barcelona itu menambahkan.Â
Situasi ini seharusnya memberi keuntungan bagi Manchester United yang berambisi ingin meraih trofi pertama musim ini. Tren Setan Merah belakangan ini juga mendukung. Dari tujuh laga terakhir, pasukan Ole Gunnar Solskjaer belum pernah kalah dan suskes merebut lima kemenangan.Â
"Semifinal adalah kesempatanmu untuk melaju ke final dan menaruh tanganmu ke trofi pada ronde berikutnya dan untuk tim ini, meraih trofi akan menjadi langkah yang sangat besar," kata Solskjaer. Â
Meski demikian, Solskjaer tetap harus memutar otak untuk melewati adangan The Citizens setelah beberapa pemain andalannya tidak bisa tampil pada semifinal nanti. Edinson Cavani yang didatangkan dari PSG terpaksa absen karena menerima hukuman larangan bertanding dari FA. Sementara Phil Jones juga sudah lama menepi akibat cedera juga masih dalam masa pemulihan hingga saat ini.
"Kami sudah banyak berkembang dalam enam bulan terakhir atau 12 bulan terakhir sejak Piala Liga Inggris musim lalu sehingga tentu saja kami tidak hanya belajar memenangkan semifinal saja."
Dapatkan link live streaming pertandingan Manchester United Vs Manchester City pada halaman selanjutnya. Â
Saksikan juga video menarik di bawah ini
Link Live Streaming
Dapatkan link live streaming Manchester United Vs Manchester City pada tautan ini.Â
Advertisement
5 Pertemuan Terakhir
13-12-2020 MU 0-0 City (EPL)
08-03-2020 MU 2-0 City (EPL)
30-01-2020 City 0-1 MU (EFL Cup)
08-01-2020 MU 1-3 City (EFL Cup)
08-12-2019 City 1-2 MU (EPL)
5 Laga Terakhir
5 Laga Terakhir Manchester United
20-12-20 MU 6-2 Leeds (EPL)
24-12-20 Everton 0-2 MU (EFL Cup)
26-12-20 Leicester 2-2 MU (EPL)
30-12-20 MU 1-0 Wolverhampton (EPL)
02-01-21 MU 2-1 Aston Villa (EPL).
Â
5 Laga Terakhir Manchester City
16-12-20 City 1-1 West Brom (EPL)
19-12-20 Southampton 0-1 City (EPL)
23-12-20 Arsenal 1-4 City (EFL Cup)
27-12-20 City 2-0 Newcastle (EPL)
03-01-21 Chelsea 1-3 City (EPL)
Advertisement