Hasil BRI Liga 1: Ditahan PSM, Tren Imbang Persib Berlanjut

Tren imbang Persib Bandung di BRI Liga 1 2021/2022 berlanjut. Maung Bandung harus puas bermain 1-1 melawan PSM Makassar di Stadion Wibawa Mukti, Sabtu (2/10/2021).

oleh Harley Ikhsan diperbarui 02 Okt 2021, 22:43 WIB
Diterbitkan 02 Okt 2021, 22:43 WIB
Big Match Persib Bandung vs PSM Makassar
Big Match Persib Bandung vs PSM Makassar

Liputan6.com, Cikarang - Tren imbang Persib Bandung di BRI Liga 1 2021/2022 berlanjut. Maung Bandung harus puas bermain 1-1 melawan PSM Makassar di Stadion Wibawa Mukti, Sabtu (2/10/2021).

Anak asuh Robert Alberts, yang ditahan Bali United, Borneo FC, dan Persikabo 1973 pada tiga laga sebelumnya, memimpin melalui gol bunuh diri Serif Hasic ('59).

Namun, kemenangan di depan mata buyar akibat ulah Saldi Amiruddin ('77).

Dengan hasil ini, Persib menetap di peringkat empat klasemen sementara BRI Liga 1. Belum terkalahkan, Supardi Nasir dan kawan-kawan mengoleksi 10 angka dari enam laga.

PSM berada dua tingkat dan satu poin di bawah Persib. Juku Eja tertinggal karena sempat takluk dari Barito Putera.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Kompetisi Jeda

Ilustrasi logo bri liga 1 liputan6
BRI Liga 1 2021/2022 (Liputan6.com/Abdillah)

Setelah ini kompetisi rehat karena jeda internasional. BRI Liga 1 dijadwalkan kembali bergulir pada 29 Oktober mendatang.

Persija menghadapi Persik Kediri, Sabtu (30/10/2021). Sementara PSM meladeni Persiraja Banda Aceh keesokan harinya.


Susunan Pemain

Ilustrasi logo bri liga 1 liputan6
BRI Liga 1 2021/2022 (Liputan6.com/Abdillah)

Persib Bandung: 14-Teja Pakualaman; 22-Supardi Nasir, 4-Bayu Fiqri, 16-A Jufrianto, 3-Ardi Idrus, 74-Mohammed Rashid, 23-Marc Klok, 13-Febri Hariyadi, 20-Geoffrey Castillion, 9-Wander Luiz, 21-Freits Butuan

PSM Makassar: 51-Syaiful; 15-Hasim Kipuw, 7-Abdul Rahman, 28- Rachman, 48-Arfan, 21-Serif Hasic 8-Sutanto Tan, 80-Wiljan Pluim; 10-Anco Jansen, 30-Ilham Udin Armaiyn, 22-Yakob Sayuri

 

Peringkat

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya