Manajer Chelsea Tuchel Kecam Lukaku, Alan Shearer Membela

Alan Shearer menyatakan Romelu Lukaku saat ini tidak sepahaman dengan rekan satu timnya di Chelsea.

oleh Bogi Triyadi diperbarui 17 Jan 2022, 16:30 WIB
Diterbitkan 17 Jan 2022, 16:30 WIB
Foto: Tuchel dan Lukaku Kembali Bersatu, Chelsea Segel Sementara Semifinal Carabao Cup 2021
Romelu Lukaku akhirnya kembali dipercaya Thomas Tuchel kembali ke daftar skuat Chelsea saat menjamu Tottenham Hotspur di Stamford Bridge. Hubungan keduanya sempat memanas sebelum akhirnya berdamai pada Senin (3/1/2021) lalu. (AP/Kirsty Wigglesworth)

Liputan6.com, London - Manajer Chelsea Thomas Tuchel mengecam Romelu Lukaku setelah timnya dikalahkan Manchester City 0-1 di Liga Inggris. Dia menyatakan striker timnas Belgia itu jangan hanya mau dilayani pada laga yang berlangsung di Etihad Stadium, Sabtu (15/1/2022) lalu.

"Terkadang, dia harus ikut melayani. Dia kehilangan banyak bola dan kesempatan besar," kata Thomas Tuchel seperti dilansir Express.

"Tentu saja kami ingin melayani dia, tapi Lukaku adalah bagian dari tim. Penampilan di lini depan pada babak pertama kami seharusnya bisa jauh lebih baik," ujar juru taktik asal Jerman itu menambahkan.

Kekalahan dari Manchester City membuat posisi Chelsea turun ke urutan ketiga, disalip Liverpool. Tidak hanya itu, The Blues kini tertinggal 13 poin dari pemuncak klasemen Liga Inggris tersebut.

Namun, penampilan mengecewakan Romelu Lukaku mendapat pembelaan dari Alan Shearer. Menurut mantan pemain timnas Inggris ini, kekalahan Chelsea dari City tidak semua kesalahan penyerang berusia 28 tahun itu.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Komentar Alan Shearer

Manchester City Kalahkan Chelsea 1-0 di Etihad
Penyerang Chelsea, Romelu Lukaku (tengah) membawa bola melewati bek Manchester City, John Stones saat pertandingan Liga Inggris di stadion Etihad, Sabtu (15/1/2022). Hasil ini membuat Man City unggul 13 poin atas Chelsea yang menempati peringkat dua di klasemen. (AP Photo/Dave Thompson)

Alan Shearer berpendapat Romelu Lukaku saat ini tidak sepahaman yang sama dengan rekan satu timnya di Chelsea. "Agar hubungan itu berhasil, perlu ada pemahaman yang lebih baik dari dia dan rekan satu timnya. Jadi, mereka tahu bagaimana mendapatkan pekerjaan terbaik untuk tim," katanya ketika berbicara diMatch of the Day.

"Itu tentu tidak terasa seperti itu hari ini. Mereka masuk ke begitu banyak ruang bagus dan membuang-buang waktu. Tidak semua itu salahnya, beberapa di antaranya adalah rekan satu timnya."

 


Kekalahan ketiga

Manchester City Kalahkan Chelsea 1-0 di Etihad
Gelandang Manchester City, Jack Grealish (tengah) mencoba menerobos pertahanan Chelsea saat pertandingan lanjutan Liga Inggris di stadion Etihad, Inggris, Sabtu (15/1/2022). Hasil ini membuat Man City unggul 13 poin atas Chelsea yang menempati peringkat dua di klasemen. (AP Photo/Dave Thompson)

Chelsea telah tiga kali kalah di Liga Inggris sejauh musim ini setelah menyerah dari Manchester City. Performa yang inkonsisten dalam beberapa pekan terakhir membuat The Blues tertinggal dalam perburuan gelar juara.

Kembalinya Romelu Lukaku ke Stamford Bridge juga dirusak cedera dan penampilannya yang tidak konsisten. Dalam 14 pertandingan, dia hanya hanya mencetak lima gol.

Tidak hanya itu, Lukaku juga memicu ketegangan di klub dengan komentar kontroversialnya. Dia menyatakan tidak menutuk kemungkinan kembali ke Inter Milan.

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya