Hasil Malaysia Masters 2022: Rinov/Pitha Rebut Tiket Pertama ke Babak Semifinal

Pasangan ganda campuran Indonesia Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari sukses merebut tiket pertama ke babak semifinal Malaysia Masters 2022 usai menumbangkan wakil Belanda lewat kemenangan straight game 21-14 dan 21-18.

oleh Theresia Melinda Indrasari diperbarui 08 Jul 2022, 15:00 WIB
Diterbitkan 08 Jul 2022, 15:00 WIB
Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari  - Malaysia Open 2022
Ganda campuran Indonesia Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas melangkah ke babak semifinal Malaysia Masters 2022 usai menang atas wakil Belanda Robin Tabeling/Selena Piek. (foto: PBSI)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Pasangan ganda campuran bulu tangkis Indonesia, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari sukses merebut tiket pertama ke babak semifinal Malaysia Masters 2022.

Hasil ini diraih usai Rinov/Pitha menang atas wakil Belanda Robin Tabeling/Selena Piek lewat pertarungan straight game fase delapan besar yang berlangsung di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia pada Jumat (8/7/2022) siang WIB.

Pasangan Indonesia tampil cukup percaya diri di awal game pertama. Pitha mampu menunaikan tugasnya di depan net serta membangun serangan apik bagi kubu Merah Putih.

Kendati demikian, wakil Belanda juga mampu menunjukkan perlawanan berarti. Tebeling/Piek terus mencoba menempel perolehan poin penggawa Tanah Air. Rinov/Pitha mulai melesat jelang jeda set pembuka. Keduanya mampu menutup interval dengan keunggulan 11–6.

Penampilan Rinov Pitha makin solid pascajeda. Ganda campuran bulu tangkis yang kini bertengger di peringkat 20 dunia itu mampu memanfaatkan celah dalam rotasi lawan hingga unggul delapan angka di kedudukan 16–8.

Memasuki poin-poin kritis, pasangan Indonesia masih memimpin atas wakil Belanda. Rinov/Pitha mengakhiri perlawanan di game pertama dengan skor akhir 21–14 untuk keunggulan penggawa Garuda.

Game Kedua

Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas
Ganda campuran Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari. (PBSI)... Selengkapnya

Rinov/Pitha mampu menjaga konsistensi permainan di set kedua. Pasangan kelahiran tahun 1999 ini bahkan sempat unggul 4–0 di awal game. Tabeling/Piek mencoba memperkecil ketertinggalan dengan meraih dua angka beruntun. Namun, tren itu segera diputus oleh ganda campuran asal Indonesia.

Rinov/Pitha kian melesat. Mereka kerap melepaskan smash-smash keras yang tak mampu ditahan pasangan Belanda. Unforced errors dari kubu lawan juga menuntungkan wakil Merah Putih. Alhasil, Rinov/Pitha kembali unggul dengan 11–5 di interval game kedua.

Ganda campuran Indonesia terus memimpin selepas jeda. Namun, pasangan Belanda justru meraih sembilan poin beruntun hingga mengubah kedudukan dari 20–9 menjadi 20–18. Momentum terputus ketika pemain lawan melakukan kesalahan. Rinov/Pitha akhirnya mengamankan game kedua dengan skor 21–18.

Wakil Lain

Gregoria Mariska Tunjung - Malaysia Open 2022 - 30 Juni
Gregoria Mariska Tunjung dijadwalkan bersua dengan unggulan Jepang dalam babak semifinal Malaysia Masters 2022 yang berlangsung di Axiata Arena, Kuala Lumpur. (foto: PBSI)... Selengkapnya

Selain ganda campuran, Indonesia juga meloloskan enam wakil lain dari nomor tunggal putri, ganda putri, ganda putra, dan tunggal putra ke babak perempat final Malaysia Masters 2022.

Gregoria Mariska Tunjung dijadwalkan bersua dengan unggulan pertama asal Jepang, Akane Yamaguchi dalam match kedua di court dua. Ganda putri Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramdhanti harus melakoni pertandingan kontra wakil tuan rumah.

Dua ganda putra andalan Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto akan menghadapi lawan dari China Taipei dan Malaysia. Sementara itu Chico Aura Dwi Wardoyo dan Anthony Sinisuka Ginting terpaksa saling sikut demi merebut tiket ke fase empat besar.

Infografis bulu tangkis
Infografis bulu tangkis. (Liputan6.com/Abdillah)... Selengkapnya
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya