Jadwal Piala Liga Inggris 2022: Manchester City Ditantang Liverpool

Kompetisi Piala Liga Inggris masih akan menggulirkan pertandingan babak 16 besar pada Jumat (23/12/2022) dini hari WIB. Simak jadwal lengkapnya melalui artikel berikut ini!

oleh Theresia Melinda Indrasari diperbarui 22 Des 2022, 19:00 WIB
Diterbitkan 22 Des 2022, 19:00 WIB
FOTO: Manchester City Tekuk Brentford 2-0
Pemain Manchester City Kevin De Bruyne (kanan) melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Brentford pada pertandingan sepak bola Liga Inggris di City of Manchester Stadium, Manchester, Inggris, 9 Februari 2022. Manchester City menang 2-0. (AP Photo/Jon Super)

Liputan6.com, Jakarta Kompetisi Piala Liga Inggris masih akan menggulirkan pertandingan babak 16 besar pada Jumat (23/12/2022). Duel seru yang mempertemukan duo klub raksasa, Manchester City dengan Liverpool, dijadwalkan memulai kick-off pukul 03.00 WIB.

Sejauh ini terdapat tujuh tim yang sudah mengamankan tiket menuju fase selanjutnya. Wolverhampton Wanderers tembus ke delapan besar setelah menaklukkan Gillingham FC dengan dua gol tanpa balas lewat aksi Raul Jimenez dan Rayan Ait-Nouri.

Hasil serupa juga didapat oleh Southampton, Newcaslte United, dan Leicester City. Trio kesebelasan kompak membekuk lawan masing-masing, yakni Lincoln City, Bournemouth, serta MK Dons dalam laga 16 besar Piala Liga Inggris yang dihelat Rabu (21/12/2022).

Sementara itu pada Kamis (22/12/2022) pagi WIB, giliran Charlton Athletic, Nottingham Forest, serta Manchester United yang memetik kejayaan. Charlton menang lewat drama adu penalti setelah bermain imbang 0-0 dengan Brighton & Hove Albion hingga pengujung duel.

Forest meraih hasil meyakinkan 4-1 atas Blackburn Rovers, sedangkan Setan Merah–yang beberapa pemainnya baru kembali dari ajang Piala Dunia 2022–mampu menaklukkan Burnley 2-0 berkat gol Christian Eriksen dan Marcus Rashford.

Pertandingan Manchester City vs Liverpool pun menjadi duel perebutan tiket terakhir menuju babak perempat final Piala Liga Inggris musim ini. Pemenang laga tersebut berhak mendampingi tujuh tim lainnya untuk mentas di delapan besar.

Kondisi Tim

Kevin De Bruyne dan Erling Haaland
Duet maut Manchester City, Kevin De Bruyne dan Erling Haaland. (OLI SCARFF / AFP)

Manchester City diprediksi mampu tampil maksimal di duel kali ini. Pasalnya, klub besutan Pep Guardiola nyaris tak diganggu cedera pasca kampanye Piala Dunia 2022.

Ilkay Gundogan yang sempat membela negaranya di kompetisi sepak bola terakbar empat tahunan juga kembali tepat waktu dalam kondisi baik.

Ia pun sudah mendampingi Erling Haaland dan Kevin De Bruyne sebagai starter dalam laga persahabatan kontra Girona pada Sabtu (17/12/2022), yang berujung kemenangan City.

Laporan SportsMole menyebut Julian Alvarez kemungkinan masih butuh waktu untuk menikmati masa-masa kejayaan bersama Argentina usai keluar sebagai juara Piala Dunia.

Namun, sejumlah nama lain seperti Rodri, Aymeric Laporte, Manuel Akanji, dan Nathan Ake diprediksi bisa segera diboyong untuk memperkuat skuad racikan Guardiola dalam pertandingan fase 16 besar Piala Liga Inggris yang dihelat di Stadion Etihad.

Situasi kontras dialami oleh Liverpool. Anak-anak asuh Jurgen Klopp sedang compang-camping lantaran sejumlah pemain bintang masih dilanda cedera. Beberapa penggawa yang diragukan tampil ialah Diogo Jota, Arthur, dan Luis Diaz.

Walau begitu, The Reds masih bisa bersandar pada nama-nama yang mentas di Piala Dunia 2022. SportsMole mengeklaim Alisson Becker, Fabinho, Trent Alexander-Arnold, dan Jordan Henderson sudah kembali berlatih dan kemungkinan bisa terlibat dalam kapasitas tertentu.

Jadwal Piala Liga Inggris 2022

Mohamed Salah
Penyerang Liverpool, Mohamed Salah berselebrasi setelah mencetak gol keempat timnya ke gawang Leeds United pada laga pekan pertama Premier League di Stadion Anfield, Sabtu (12/9/2020). Mo Salah mencetak hattrick saat membawa Liverpool menang 4-3 atas Leeds United. (Shaun Botterill, Pool via AP)

Jumat, 23 Desember 2022

03.00 WIB: Manchester City vs Liverpool

Lokasi: Stadion Etihad

Hasil Babak 16 Besar

MU Tembus Perempat Final Carabao Cup Usai Kalahkan Burnley
Pemain Manchester United Christian Eriksen melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Burnley pada pertandingan sepak bola putaran keempat Piala Liga Inggris di Old Trafford, Manchester, Inggris, 21 Desember 2022. (AP Photo/Dave Thompson)

Rabu, 21 Desember 2022

Wolverhampton Wanderers 2 – 0 Gillingham FC

Southampton 2 – 1 Lincoln City

Newcastle United 1 – 0 Bournemouth

MK Dons 0 – 3 Leicester City

 

Kamis, 22 Desember 2022

Charlton Athletic 0 – 0 Brighton & Hove Albion (penalti 4-3)

Blackburn Rovers 1 – 4 Nottingham Forest

Manchester United 2 – 0 Burnley

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya