Diincar Klub Arab Saudi, Kapten Manchester United Kini Dapat Jaminan Bertahan Lama di Old Trafford

Kapten Manchester United Bruno Fernandes kini mendapat jaminan dirinya bakal bertahan lebih lama di Old Trafford lantaran MU diklaim sudah menyepakati perpanjangan kontrak dengan pesepak bola asal Portugal.

oleh Theresia Melinda Indrasari diperbarui 13 Agu 2024, 08:00 WIB
Diterbitkan 13 Agu 2024, 08:00 WIB
Bruno Fernandes - Manchester United
Kapten Manchester United, Bruno Fernandes, kabarnya sudah menyepakati kontrak baru bersama MU yang bakal membuat dia bertahan di Old Trafford hingga Juni 2027 disertai opsi perpanjangan 12 bulan lagi. (AP Photo/Dave Thompson)

Liputan6.com, Jakarta Kapten Manchester United Bruno Fernandes kini mendapat jaminan dirinya bakal bertahan lebih lama di Old Trafford. Hal itu setelah Setan Merah diklaim menyepakati perpanjangan kontrak dengan pesepak bola asal Portugal.

Seperti diketahui, Fernandes sempat dikaitkan dengan pintu keluar MU musim panas ini. Jasanya begitu diminati oleh klub-klub Arab Saudi, termasuk Al-Nassr yang jadi tempat kerja rekan senegaranya Cristiano Ronaldo.

Laporan outlet berita Arab Saudi pada awal bulan lalu bahkan mengeklaim sudah ada tim Saudi Pro League yang meluncurkan tawaran untuk merekrut Fernandes. Rumor menambahkan, nilai proposal cukup besar sehingga kemungkinan bakal sulit ditolak.

Akan tetapi, sudah jadi rahasia umum bahwa Bruno Fernandes masih lebih ingin bertahan di Old Trafford. Hal itu juga dia tegaskan sendiri saat membahas perihal masa depannya, akhir musim lalu.

Adapun kontrak Fernandes yang berlaku saat ini bakal habis tak lama lagi. Dia cuma diikat kesepakatan oleh klub raksasa Liga Inggris hingga Juni 2026 mendatang.

Bruno Fernandes Bakal Dapat Kontrak Baru

Foto: Akhiri Tiga Laga Tanpa Kemenangan, MU Sikat Newcastle di Laga Kandang Terakhir Liga Inggris Musim Ini
Kapten tim Manchester United, Bruno Fernandes berusaha mengontrol bola saat menghadapi Newcastle United pada laga tunda pekan ke-34 Liga Inggris 2023/2024 di Old Trafford Stadium, Manchester, Rabu (15/5/2024). (AP Photo/Dave Thompson)

Kendati demikian, kabar baru-baru ini menunjukkan Bruno Fernandes akhirnya mendapat jalan untuk bertahan lebih lama bersama MU.

Pakar transfer Fabrizio Romano mengeklaim pesepak bola asal Portugal telah menyetujui kontrak baru dengan Setan Merah. Kedua pihak bakal bekerja sama hingga 7 Juni 2027, disertai opsi perpanjangan selama 12 bulan lagi.

Lebih lanjut, Fernandes juga mendapat penawaran lebih baik dalam hal gaji, sebagai buntut dari kesepakatan ini. SportsMole mengungkap pesepak bola berusia 29 tahun kini ikut dalam daftar pemain berpenghasilan tinggi di MU bersama Casemiro dan Marcus Rashford.

MU Segera Umumkan Kontrak Baru Fernandes

Foto: 5 Pemain Kunci Manchester United saat Menjinakkan Chelsea di Liga Inggris
Bruno Fernandes sempat gagal mengksekusi penalti menjadi gol. Meski begitu, sang kapten sukses secara konsisten meneror pertahanan Chelsea, baik di babak pertama maupun kedua. (AP Photo/Dave Thompson)

Terkait pengumuman kesepakatan baru Manchester United dengan Bruno Fernandes, hal ini kabarnya bbakal dilakukan sebelum jendela transfer musim panas 2024 berakhir.

Pihak klub pun menilai perpanjangan masa tinggal penggawa Portugal menjadi suntikan besar buat MU jelang kampanye 2024/2025. Pasalnya, Fernandes dipandang sebagai salah satu rekrutan terbaik yang sarat kontribusi bagi klub sejak datang dari Sporting CP pada Januari 2020.

SportsMole mencatat pesepak bola berusia 29 tahun sejauh ini telah mengoleksi 79 gol dan 66 assists dalam total 233 pertandingan untuk Manchester United di berbagai ajang. Terlepas dari catatan buruk MU musim lalu, penampilan Fernandes juga terbilang kuat setelah membukukan 15 gol dan 13 assist dalam 48 laga lintas kompetisi.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya