Marchetti Redakan Isu Pindah ke Arsenal

Arsenal sempat dikaitkan dengan Victor Valdes (Barcelona), Julio Cesar asal Queens Park Rangers serta Federico Marchetti dari Lazio.

oleh thomas diperbarui 06 Jul 2013, 20:11 WIB
Diterbitkan 06 Jul 2013, 20:11 WIB
marceti-130706c.jpg
Buruknya performa penjaga gawang yang dimiliki Arsenal membuat pelatih Arsene Wenger ingin membeli kiper baru di bursa transfer musim panas ini. Beberapa kiper top masuk dalam daftar incaran.

Arsenal sempat dikaitkan dengan Victor Valdes (Barcelona), Julio Cesar asal Queens Park Rangers serta Federico Marchetti dari Lazio. Kabar ketertarikan Arsenal ini langsung disangkal oleh Marchetti. Pemain nasional Italia itu mengaku belum dihubungi oleh Arsenal karena sedang berlibur.

"Saya tidak tahu apapun mengenai Arsenal. Saya sedang berlibur dan hanya berpikir untuk bersantai. Lagipula ada presiden klub yang tahu apa yang harus dilakukan," ucap Marchetti.

Marchetti menarik perhatian banyak klub besar setelah menjadi salah satu kiper yang paling konsisten di Serie A dalam beberapa musim terakhir. Manchester United dan Barcelona pernah disebut menginginkan Marchetti juga.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya