Carroll Pesimistis Bisa Tampil di Laga Perdana

Saya selalu berusaha keras untuk bisa segera fit dan tumit saya sudah dapat digunakan, walau terasa sakit," kata Carroll.

oleh Ulul Azmi diperbarui 05 Agu 2013, 18:35 WIB
Diterbitkan 05 Agu 2013, 18:35 WIB
andy-carroll-130805b.jpg
Penyerang West Ham United Andy Carroll pesimistis bisa memperkuat timnya di laga perdana Liga Premier 2013-14 menjamu Cardiff City di Boleyn Ground, Sabtu 17 Agustus 2013. Pemain berusia 24 tahun itu tengah mengalami masalah pada bagian tumit sejak akhir musim lalu. Namun, Carroll terus berupaya keras bisa segera pulih dan tampil melawan Cardiff.

"Saya sudah ikut serta dengan tim ketika ujicoba ke Jerman beberapa waktu lalu. Saya selalu berusaha keras untuk bisa segera fit dan tumit saya sudah dapat digunakan, walau terasa sakit," kata mantan pemain Liverpool itu menjelaskan kondisinya kepada Daily Star.

Carroll juga menyatakan dirinya akan melakukan apa saja demi bisa tampil pada laga perdana. "Kondisi ini memang berat untuk saya. Tetapi saya akan terus berupaya keras untuk bisa segera pulih dan tampil di pertandingan pertama kami," ucap Carroll.

Carroll pindah ke Upton Park, markas West Ham, secara permanen pada musim panas ini, setelah musim lalu hanya berstatus sebagai pinjaman dari Liverpool. Pemain yang juga pernah memperkuat Newcastle United itu diboyong seharga 16 juta pound atau sekitar Rp 252 miliar pada 21 Juli lalu.

"Saya sudah tidak sabar untuk kembali menendang bola. Terakhir saya melakukan itu pada pertandingan terakhir musim lalu," ujar Carroll. "Semua orang memberikan saya motivasi untuk bisa kembali merumput dan berada dalam performa terbaik. Itu (motivasi) menjadi hal penting bagi saya di saat dalam kondisi seperti sekarang ini. Makanya mereka sudah tidak sabar melihat penampilan saya di lapangan." (*)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya