Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau (Jokowi) kerap menjadi sasaran hoaks. Tim Cek Fakta Liputan6.com pun menemukan foto baru yang membuktikan kalau Jokowi mendapat serangan hoaks.
Sebuah akun Facebook atas nama Hendra Gunawan mengunggah foto Jokowi sedang berpidato. Dalam foto tersebut pun ada narasinya yang menyebut dirinya siap maju sebagai Presiden Indonesia seumur hidup.
Baca Juga
Begini narasinya:
Advertisement
Â
"Dukung saya sebagai presiden seumur hidup. Tahun ini, langit akan saya aspal untuk kalian menuju akhirat."
Benarkah Jokowi berniat menjadi presiden seumur hidup? Apakah dia juga ingin membangun jalan untuk menuju akhirat?
Simak penelusuran faktanya mengenai Jokowi dalam foto unggahan Hendra Gunawan di halaman berikutnya.
Â
Â
Penelusuran Fakta
Tim Cek Fakta Liputan6.com mencoba menelusuri fakta tersebut. Pertama, tim memasukkan foto Jokowi yang ada di foto unggahan Hendra Gunawan ke mesin pencari, Google Image.
Hasilnya, foto tersebut pertama kali beredar di internet pada 23 Maret 2020. Foto itu menunjukkan saat Jokowi memberikan keterangan pers saat meninjau Rumah Sakit Darurat Penanganan COVID-19 Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta.
Foto tersebut merupakan hasil karya dari fototgrafer Antara, Hafidz Mubarak A.
Â
Selanjutnya, Tim Cek Fakta Liputan6.com mencari data lain mengenai Jokowi berniat menjadi Presiden Republik Indonesia seumur hidup. Tim pun menemukan artikel di Kompas.com yang dimuat pada 2 Desember 2019 dengan judul: 'Presiden Jokowi: Pengusul Presiden 3 Periode Ingin Menampar Muka Saya'.
Dalam artikel tersebut, Jokowi menegaskan tak setuju dengan usul masa jabatan presiden diperpanjang menjadi tiga periode. Dia pun merasa curiga pihak yang mengusulkan wacana itu justru ingin menjerumuskannya.
"Kalau ada yang usulkan itu, ada tiga (motif) menurut saya, ingin menampar muka saya, ingin cari muka, atau ingin menjerumuskan. Itu saja," kata Jokowi di Istana Merdeka, Jakarta, Senin (2/12/2019).
Jokowi menegaskan, sejak awal, ia sudah menyampaikan bahwa dirinya adalah produk pemilihan langsung berdasarkan UUD 1945 pasca-reformasi. Dengan demikian, saat ada wacana untuk mengamendemen UUD 1945, Jokowi sudah menekankan agar tak melebar dari persoalan haluan negara.
Selanjutnya, Tim Cek Fakta Liputan6.com mencoba mencari kalimat dari Jokowi yang menyatakan dirinya bakal mengaspal langit untuk menuju akhirat di mesin pencari Google. Hasilnya tidak ditemukan sama sekali.
Â
Advertisement
Kesimpulan
Klaim foto yang menyebut Jokowi sedang berpidato yang menegaskan dia bakal menjadi presiden seumur hidup dan membangun jalan menuju akhirat adalah salah. Faktanya, Faktanya, narasi tersebut hasil suntingan dengan menggunakan foto Jokowi saat meresmikan Rumah Sakit Darurat Covid-19 Wisma Atlet Kemayoran.
Informasi ini jenis hoaks Imposter content (konten tiruan). Imposter content terjadi jika sebuah informasi mencatut pernyataan tokoh terkenal dan berpengaruh. Tidak cuma perorangan, konten palsu ini juga bisa berbentuk konten tiruan dengan cara mendompleng ketenaran suatu pihak atau lembaga.
Tentang Cek Fakta
Liputan6.com merupakan media terverifikasi Jaringan Periksa Fakta Internasional atau International Fact Checking Network (IFCN) bersama puluhan media massa lainnya di seluruh dunia.Â
Cek Fakta Liputan6.com juga adalah mitra Facebook untuk memberantas hoaks, fake news, atau disinformasi yang beredar di platform media sosial itu.Â
Kami juga bekerjasama dengan 21 media nasional dan lokal dalam cekfakta.com untuk memverifikasi berbagai informasi yang tersebar di masyarakat.
Jika Anda memiliki informasi seputar hoaks yang ingin kami telusuri dan verifikasi, silahkan menyampaikan kepada tim CEK FAKTA Liputan6.com di email cekfakta.liputan6@kly.id.
Advertisement