Publik `Surprise`Tommy Sugiarto Singkirkan Lin Dan

Tomy Sugiarto berhasil menyingkirkan Lin Dan di babak utama BCA Indonesia Open Superseries Premier 2015.

oleh Yulia Lisnawati diperbarui 03 Jun 2015, 16:32 WIB
Diterbitkan 03 Jun 2015, 16:32 WIB
Tommy Sugiarto
Tommy Sugiarto (Antara Foto/Muhamad Adimaja)

Citizen6, Jakarta Pebulutangkis tunggal putra Indonesia, Tomy Sugiarto berhasil menyingkirkan peringkat kedua dunia asal Tiongkok, Lin Dan di babak utama BCA Indonesia Open Superseries Premier 2015 yang berlangsung di Istora Senayan, Jakarta pada Rabu (3/6/2015).

Atlet kelahiran 1988 ini awalnya tertinggal dalam perebutan skor pertama yakni 19-22. Namun, pada game kedua dan ketiga ia berhasil melumpuhkan Lin Dan dengan meraih angka 21-8 dan 21-16.

Sontak publik di Indonesia pun kaget dengan keberhasilan Tommy dalam mengalahkan Lin Dan. Mereka pun menuturkan beragam komentar dalam jejaring sosial seperti Twitter.

Pantauan Citizen6 di linimasa Twitter, terlihat sejak siang hingga kini diramaikan dengan ciapan-ciapan onliner. Nampak, ucapan selamat untuk Tommy pun meramaikan linimasa. Namun banyak dari onliner tak percaya dengan kemenangan yang diraih Tommy pada babak utama kompetisi tersebut.

 

 

 

 

Saking banyaknya ciapan yang membanjiri linimasa, perbincangan terkait Tommy dan Lin Dan pun menjadi topik yang paling ramai dibahas onliner. Namun, anehnya nama Lin Dan yang berada di jajaran trending topic.

 

 

 

 

Tommy yang berperingkat ke 13 dunia ini menuturkan bahwa ia mampu meladeni permainan Lin Dan karena sang lawan mengalami penurunan stamina. Pertama saya yakin bisa mengalahkan dia.

"Dia memang pemain besar, semua orang pasti mengenal dia yang juara Olimpiade bahkan dunia. Tetapi sekarang situasinya berbeda, karena saya yang merasakannya di lapangan. Saya lebih unggul secara stamina," ungkap Tommy di Istora Senayan, Rabu (3/6/2015)..

Di babak kedua, Tommy akan menghadapi pemenang antara tunggal putra Jerman, Marc Zwiebler, dan Scott Evans dari Irlandia.

"Setelah melihat hasil drawing awalnya kaget bertemu Lin Dan, apalagi semua rasanya mengecilkan saya. Tapi saat bisa mengalahkan dia, itu yang membuat saya percaya diri, bahwa orang tidak bisa meremehkan saya lagi," tambahnya.

(ul)

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya