Aransemen Nada Dering Ponsel ke Musik Klasik yang Asik Didengar

Pernahkah kamu membayangkan jika nada dering tersebut dibuat ulang dan dijadikan musik klasik?

oleh Liputan6 diperbarui 18 Mar 2017, 13:00 WIB
Diterbitkan 18 Mar 2017, 13:00 WIB
091105terk1_nada-dering.jpg

Liputan6.com, Jakarta

Setiap telepon genggam pasti memiliki nada dering yang menjadi ciri khas. Sebagai contoh nada dering Opening dan Marimba di telepon genggam i-Phone atau yang sudah lama dikenal yaitu nada dering Nokia Tone. Namun, pernahkah kamu membayangkan jika nada dering tersebut dibuat ulang dan dijadikan musik klasik?
 
Seorang pianis dan youtuber asal Toronto, Canada bernama Tony Ann ini memiliki hobi bermain piano berawal dari mengikuti les piano bergenre klasik. Ia juga belajar musik di Claude Watson Arts Program, Institut Musik Cleveland dan sekarang aktif belajar di Berklee Collage of Music.
 
Tony mengaransemen ulang nada dering terkenal dari berbagai merek telepon genggam seperti Jingle milik T-Mobile, Opening, Xylophone, dan Marimba milik i-Phone. Dilansir dari Digital Trends, Tony tidak hanya memainkan nada dering saja. Sebagai seorang pianis profesional, ia menggabungkan beberapa instrumen klasik ke dalam nada dering tersebut sehingga terdengar lebih indah dan tidak membosankan.
 
Terlihat pada video, Tony mengawali permainan pianonya dengan nada dering milik IPhone berjudul Marimba dan Xylophone. Setelah itu, T-Mobile dan AT&T  pun dimainkan. Ia juga menambahkan instrumen piano klasik sebelum ia memainkan nada dering legendaris milik Nokia. Selain nada dering tersebut, ia juga memainkan opening milik i-Phone. Video berdurasi 2 menit 45 detik ini diakhiri dengan nada dering milik Verizon dan instrumen.
 
Tentunya, video aransemen nada dering milik Tony merupakan video yang paling popular. Seiring berjalannya waktu, ia juga mengcover lagu-lagu terkenal seperti Someone Like You milik Adelle dan Close milik Nick Jonas yang akhirnya menggeser kepopuleran video nada dering.

Penulis:

Nadia Donna
Institut Pertanian Bogor

 

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini

**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya