Yuk, Ketahui Dunia Fashion Indonesia Dari Mata Model Pria

Bukan hanya dari Amerika, namun juga dari beberapa negara di Asia pun sudah mulai mengikuti tren.

oleh Angga Utomo diperbarui 10 Apr 2017, 07:15 WIB
Diterbitkan 10 Apr 2017, 07:15 WIB
Campus CJ
“Masih banyak dari orang Indonesia yang berfikir negatif tentang fashion untuk laki-laki, dikarenakan budayanya yang ketimuran,”

Liputan6.com, Jakarta - Dunia fashion bukan lagi sesuatu yang hanya ditujukan bagi seorang wanita. Sudah banyak dari kaum lelaki yang kini memerhatikan soal fashion. Biasanya para lelaki tersebut sering disebut sebagai lelaki metroseksual.

Sekarang ini, banyak dari lelaki yang menjadi meteroseksual. Bukan hanya dari Amerika, namun juga dari beberapa negara di Asia pun sudah mulai mengikuti tren ini. Sebagai contoh negara Korea Selatan yang terkenal dengan K-popnya. Walaupun sudah banyak negara di Asia yang terbuka dengan hal tersebut, Indonesia belum bisa menerima sepenuhnya.

“Masih banyak dari orang Indonesia yang berfikir negatif tentang fashion untuk laki-laki, dikarenakan budayanya yang ketimuran,” ujar salah satu model tampan asal Indonesia saat diwawancarai di acara Digital Fashion Runway 2017. 

Namun seiring berjalannya waktu, perkembangan fashion di Indonesia semakin meningkat. Terbukti dari banyaknya mahasiswa yang terlihat fashionable saat pergi ke kampus.

Peningkatan fashion di Indonesia juga terlihat dari semakin menariknya pakaian muslim bagi kaum lelaki di Indonesia. Di mana sebelumnya pakaian tersebut terlihat kebesaran dan menutupi seluruh tangan. Namun sekarang Zalia, salah satu produk baju di Indonesia mengeluarkan model baju muslim dengan model mengatung di bagian lengannya. Jadi kamu akan tetap terlihat fashionable meskipun menggunakan pakaian tertutup.

Penulis :

Nadia Donna

Institut Pertanian Bogor

Jadilah bagian dari Komunitas Campus CJ Liputan6.com dengan berbagi
informasi & berita terkini melalui e-mail: campuscj6@gmail.com serta
follow official Instagram @campuscj6 untuk update informasi kegiatan-kegiatan offline kami.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya