Liputan6.com, Jakarta Kehamilan mungkin pengalaman paling berharga bagi banyak wanita. Seiring dengan perut yang makin membesar, biasanya tubuh mulai lebih cepat terasa lelah. Berjalan pun terasa sulit bagi wanita yang tengah hamil.
Baca Juga
Advertisement
Namun tengok apa yang dilakukan seorang suami penyayang ini. Seorang warganet berhasil menangkap momen romantis antara sepasang suami-istri.
Menurut warganet yang merekam momen tersebut, sang istri yang tak diketahui identitasnya itu tengah hamil dan merasa kelelahan. Si suami yang pengertian kemudian membiarkan istrinya duduk di tangga sementara dia melepas sepatu dan memijit kaki pasangannya itu.
Warganet yang melihat hal tersebut merasa kagum dengan keromantisan dan kasih sayang yang ditunjukkan oleh si suami. Para wanita berharap dapat mendapatkan pasangan seperti pria itu, sementara yang lain mendoakan keduanya langgeng dan sehat selalu.
Bagaimana menurutmu sendiri?
Â
**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini
**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6