Dikira Anak Anjing, Pria Ini Rupanya Pelihara Tikus Raksasa

Betapa terkejutnya pria tersebut ketika tahu bahwa hewan tersebut merupakan tikus raksasa.

oleh Camelia diperbarui 18 Okt 2018, 09:00 WIB
Diterbitkan 18 Okt 2018, 09:00 WIB
tikus raksasa dikira anak anjing (foto: weibo.cn/nextshark)
tikus raksasa dikira anak anjing (foto: weibo.cn/nextshark)

Liputan6.com, Jakarta Memelihara anjing menjadi hal yang menyenangkan bagi sebagian besar orang. Hal ini lantaran banyak yang menganggap anjing bisa dijadikan sebagai teman dalam kehidupan sehari-hari. Memelihara anjing juga kerap dilakukan oleh orang dari berbagai kalangan dan usia.

Hal ini juga dilakukan oleh seorang pria asal China yang kemudian menjadi viral. Pasalnya pria tersebut tak menyadari bahwa “anjing” peliharaannya bukanlah seperti yang diharapkan. Bagaimana tidak, alih-alih memiliki anak anjing mungil yang menggemaskan. Pria tersebut justru memelihara tikus raksasa tanpa sepengetahuannya.

Hal ini berawal ketika dirinya mengunjungi rumah temannya di sebuah desa kecil di kaki gunung  di China. Dia kemudian melihat “anjing” kecil di depan rumah temannya. Dia kemudian jatuh hati pada anak “anjing” mungil berwarna hitam itu dan segera membawanya pulang. Awalnya tak ada yang salah dengan hewan peliharaan barunya tersebut.

Namun pria yang tak diketahui identitasnya itu mulai merasa ada yang aneh ketika “anjing” tersebut mulai tumbuh besar. Dia merasa bahwa tingkah laku hewan tersebut tak seperti anjing kebanyakan. Tubuh “anjing” tersebut juga tak menumbuhkan bulu serta cara berlarinya tak seperti anjing pada umumnya.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Tikus raksasa

tikus raksasa dikira anak anjing (foto: weibo.cn/nextshark)
tikus raksasa dikira anak anjing (foto: weibo.cn/nextshark)

Mulai kebingungan, dia kemudian mengunggah foto hewan tersebut dan meminta pendapat warganet. Nyatanya hewan tersebut merupakan tikus bambu raksasa yang memang kerap ditemukan di bagian selatan negara China.

Dia kemudian memutuskan untuk melepaskan tikus raksasa tersebut. Kejadian serupa pernah terjadi pula di China, seorang pria memelihara anak anjing selama tiga tahun yang nyatanya merupakan beruang.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya