Liputan6.com, Jakarta - Kemajuan teknologi informasi dan komunikasi seperti saat ini mendorong terciptanya peluang besar bagi setiap orang untuk membuka usaha mandiri atau bisnis sendiri. Terutama di masa pandemi Covid-19.
Setiap orang mempunyai kesempatan lebih produktif dan berkarya. Caranya, memaksimalkan peluang yang ada untuk memulai rencana bisnis.
Kendati tergolong usaha mikro, kecil, dan menengah atau UMKM, bukan berarti Anda menjalankan bisnis tanpa melalui strategi matang. Anda tetap harus memperhatikan berbagai faktor dan strategi penting supaya dapat mencapai target omzet.
Advertisement
Simak 5 tips jitu untuk mendongkrak keuntungan bisnis rumahan kalian, menurut Paxel yang dilansir Antara, Jumat (7/9/2021).
Â
Video Pilihan
1. Kemasan Produk yang Unik
Kemasan produk menjadi satu di antara faktor penting dalam dunia bisnis online dan rumahan. Bukan cuma demi mempertahankan kualitas barang, tapi kemasan unik juga dapat menjadi alat promosi gratis.
Ini mengingat, banyak konsumen tak segan-segan mengunggah produk dengan kemasan unik ke media sosial masing-masing. Boleh jadi, sejumlah konsumen jatuh hati dengan kemasan produk tertentu. Mereka bahkan membuat video unboxing yang menjadi promosi secara cuma-cuma.
Â
Advertisement
2. Kemasan Aman dan Rapi
Bukan hanya itu. Kemasan yang aman dan rapi juga dapat membuat pembeli merasa bangga dan dihargai. Tak aneh, bila kemudian mereka terdorong untuk terus berbelanja di toko online kalian.
Â
3. Pemilihan Jasa Kurir Lengkap dan Menguntungkan
Bisa dikatakan, bisnis online dan jasa kurir menjadi satu kesatuan yang tak dapat dipisahkan. Karena itu, pemilihan mitra kurir tepat sekaligus menjadi salah satu faktor penting yang harus diperhatikan saat menjalankan bisnis rumahan.
Â
Advertisement
4. Ayo Maksimalkan Akun Medsos Kalian
Sejauh ini ada beragam pilihan media sosial atau medsos yang tumbuh sebagai platform dengan jumlah besar penggunanya. Alhasil, mampu menjangkau pasar yang lebih luas. Lantaran itulah, penerapan digital marketing secara tepat perlu ditempuh, sehingga bisnis kalian dapat tumbuh dengan efisien.
Satu di antara strategi jitu yang dipercaya dapat memaksimalkan jangkauan pemasaran secara online dengan menggunakan social media optimization atau SMO. Bahkan, bila dilakukan dengan benar dan tepat, kalian tak perlu mengeluarkan kocek untuk promosi di medsos.
Sebab, mayoritas medsos dapat kalian manfaatkan secara gratis. Bahkan, bila mempunyai dana lebih, kalian bisa juga memanfaatkan fitur ads untuk lebih memperluas jangkauan bisnis.
Â
5. Senantiasa Cek Tren di Medsos
Strategi terakhir, kalian perlu senantiasa mengecek tren di medsos. Sebab, pencarian tren di media sosial tak kalah penting lantaran dapat menjadi salah satu teknik pemasaran yang minim modal.
Bila mengikuti tren medsos yang ada, kalian dapat menarik perhatian lebih banyak orang secara online atau daring. Hanya saja, kalian jangan terbawa tren negatif. Kalian harus tetap menjaga nama baik bisnis kalian supaya dapat terus berkembang dan semakin cuan ataupun mendatangkan keuntungan. Selamat mencoba, semoga sukses!
Advertisement