Senegal dan Maroko Maju ke 16 Besar Piala Dunia 2022, Prediksi Model Matematika Oxford Meleset?

Prediksi Oxford sebelumnya menyatakan bahwa Senegal dan Maroko tidak lolos 16 besar Piala Dunia 2022, namun terbantahkan karena Maroko dan Senegal sama-sama lolos.

oleh Anissa Rizky Alfiyyah diperbarui 02 Des 2022, 17:09 WIB
Diterbitkan 02 Des 2022, 17:09 WIB
Timnas Ekuador vs Timnas Senegal Grup A Piala Dunia 2022
Selebrasi pemain timnas Senegal, Kalidou Koulibaly (kiri) usai menjebol gawang Ekuador dalam pertandingan grup A Piala Dunia 2022 di Khalifa International Stadium, Qatar, Selasa (29/11/2022). (AP Photo/Aijaz Rahi)

Liputan6.com, Jakarta - Prediksi University of Oxford terkait rute Piala Dunia 2022 meleset jauh setelah Maroko dan Senegal mengamankan tempatnya di babak 16 besar. 

Prediksi itu juga memperlihatkan tidak ada negara Afrika yang akan lolos dari penyisihan. Tapi, dua negara perwakilan Afrika kini maju ke babak 16 besar. 

Senegal merupakan dua negara yang telah mengamankan tempatnya di babak 16 besar setelah mengalahkan Ekuador 2-1 pada 29 November lalu di Khalifa International Stadium.

Sementara itu, Maroko lolos ke 16 besar di posisi kedua grup F dengan nilai empat poin. Maroko hanya kalah selisih gol dari Kroasia yang berada di posisi pertama. 

Sementara itu, perwakilan lain dari Afrika di Piala Dunia kali ini termasuk juga Ghana, Kamerun, dan Tunisia. Sayangnya Tunisia tidak melaju ke babak 16 besar mengikuti Maroko dan Senegal.

Ghana dan Kamerun masih harus menentukan nasib mereka di babak penyisihan grup nanti. Laporan yang didasarkan pada model matematika Oxford sebelumnya memprediksi rute ke pemenang Piala Dunia Qatar yang dimulai pada 20 November. 

Laporan ini juga memprediksi bahwa final turnamen ini akan mempertemukan Brasil dan Belgia. Model yang dibuat oleh peneliti Oxford Mathematics, Joshua Bell, memprediksi juga bahwa Wales akan tersingkir dari babak penyisihan grup. 

Model matematika ini juga memperkirakan Inggris akan kalah di perempat final, Argentina akan bertemu dengan Brasil di semifinal, dan Brasil akan mengalahkan Belgia di final. Belgia pun gagal melangkah ke babak 16 besar meski berhasil menahan imbang 0-0 Kroasia. 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Prediksi Bell

Grup A Piala Dunia 2022: Senegal vs Belanda
Pemain Timnas Belanda, Cody Gakpo melakukan selebrasi usai mencetak gol pertama ke gawang Timnas Senegal dalam laga matchday pertama Grup A Piala Dunia 2022 di Al Thumama Stadium, Doha, Qatar, Senin (21/11/2022) malam WIB. (AP/Luca Bruno)

Joshua Bell menciptakan prediksi Oxford Mathematics 2022 World Cup dengan mengasah fakta-fakta, menerapkan keterampilan pemodelannya, dan menambahkan sedikit asumsi yang menginformasikan pemodelan.

Prediksi dimulai dari babak penyisihan grup, di mana Belanda, Inggris, Argentina, Prancis, Spanyol, Belgia, Brasil, dan Portugal diantisipasi untuk finis pertama, diikuti oleh Ekuador, Iran, Meksiko, Denmark, Jerman, Kroasia, Swiss, dan Uruguay.

Sayangnya, Ekuador, Jerman, dan Iran gagal dan tidak melaju ke babak 16 besar setelah kalah di babak penyisihan. 

Brasil yang memenangkan juara Piala Dunia sebanyak lima kali, memiliki peluang besar melawan Belgia di putaran final, dengan kemungkinan 61,3 persen untuk memenangkan Piala Dunia FIFA 2022. 


Posisi 16 Besar Sudah Terisi Hampir 100 Persen

Taklukkan Polandia, Argentina Melaju ke Babak 16 Besar Piala Dunia 2022
Pemain Argentina Lionel Messi melambaikan tangan kepada para penggemar setelah melawan Polandia pada pertandingan sepak bola Grup C Piala Dunia 2022 di Stadion 974, Doha, Qatar, 30 November 2022. Argentina lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2022 dengan status juara Grup C usai mengalahkan Polandia 2-0. (AP Photo/Jorge Saenz)

Sudah terdapat 14 tim yang lolos untuk 16 besar Piala Dunia 2022 dan beberapa di antaranya sesuai dengan prediksi Joshua. 

Prancis, Brasil, Portugal, Belanda, Inggris, Argentina, Kroasia, dan Spanyol merupakan tim yang diprediksi bertemu di babak 16 besar untuk mengamankan posisi di 8 besar.

Sementara itu muncul Amerika Serikat, Australia, Polandia, Maroko, Jepang, dan Senegal yang mengunci 6 posisi di 16 besar yang tidak sesuai dengan prediksi Joshua. 

Match day terakhir fase grup Piala Dunia 2022 masih akan menyajikan empat pertandingan di Grup G dan H.  Laga-laga Grup H yaitu Korea Selatan vs Portugal dan Ghana vs Uruguay akan digelar pada malam ini pukul 22.00 WIB. 

Sementara itu, pertandingan Grup G Serbia vs Swiss dan Kamerun vs Brasil akan dimainkan pada Sabtu (3/12/2022) dini hari WIB. 


Prediksi Perempat Final

Ilustrasi - Ronaldo dan Pele Brazil
Ilustrasi - Ronaldo dan Pele Brazil (Bola.com/Adreanus Titus)

Di perempat final, Argentina memiliki 56,5 persen peluang untuk mengalahkan Belanda, sementara Brasil memiliki 58,5 persen peluang untuk meraih kemenangan melawan Spanyol.

Demikian pula, Prancis memiliki peluang 55,7 persen untuk mengalahkan Inggris, sementara Portugal yang dipimpin Cristiano Ronaldo diperkirakan akan kalah dalam pertarungan ketat melawan Belgia di perempat final.

Argentina memiliki peluang 56,5 persen untuk mengalahkan Belanda di perempat final, sementara Brasil memiliki peluang 58,5 persen untuk mengalahkan Spanyol.

Prancis memiliki peluang 55,7 persen untuk mengalahkan Inggris, sementara Portugal yang diperkuat Cristiano Ronaldo diproyeksikan kalah dalam pertandingan yang ketat melawan Belgia di perempat final.

Seperti yang diprediksikan Joshua Bell, Brasil, Argentina, Prancis, dan Belgia akan lolos ke semifinal Piala Dunia FIFA 2022. Kemudian Brasil menjadi juara Piala Dunia yang memiliki peluang besar melawan Belgia di putaran final, dengan kemungkinan 61,3 persen untuk memenangkan Piala Dunia FIFA 2022.

Infografis Piala Dunia 2022
Infografis Piala Dunia 2022. (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya