Ngalau Indah, Goa Alam Kota Payakumbuh

Ngalau Indah adalah nama sebuah gua yang berada di lereng perbukitan yang terdapat di Kota Payakumbuh.

oleh Liputan6 diperbarui 08 Des 2013, 12:43 WIB
Diterbitkan 08 Des 2013, 12:43 WIB
08122013-ngalau.jpg
Citizen6, Payakumbuh: Ngalau Indah adalah nama sebuah gua yang berada di lereng perbukitan yang terdapat di Kota Payakumbuh. Lokasi Ngalau Indah sendiri terletak di kota Payakumbuh, Provinsi Sumatera Barat, Indonesia. Lokasi wisata ini tepat berada di gerbang pintu masuk kota Payakumbuh dan menjadi salah satu lokasi wisata andalan Kota Payakumbuh. Lokasinya yang berada di kawasan perbukitan ini menuntut kita harus melintasi jalan yang sedikit menanjak, namun pemandangan yang disajikan cukup indah. Objek Wisata Ngalau Indah dapat dijangkau dengan menggunakan transportasi darat. Dari kota Padang ke Payakumbuh, perjalanan ditempuh sekitar 3 jam dengan menggunakan kendaraan pribadi atau angkutan umum. Jika menggunakan angkutan umum, ongkosnya antara Rp.20.000,00 sampai Rp. 25.000,00 per orang.

Menyusuri ke area dalam goa (perut goa), goa ini memiliki ruang dalam yang lumayan luas, di dalam goa ini kita disuguhkan ornamen khas goa yaitu stalakmit dan stalaktit. Stalakmit & stalaktit ini mencuat tersebar dibeberapa sudut goa, dengan beraneka macam bentuk yang indah dan eksotis. Terdapat pula beberapa jembatan buatan yang menarik untuk dijadikan spot untuk berfoto2. Dinding2 goa dengan tekstur berongga-rongga juga tak mau kalah unjuk pamer keindahan. Tidak ketinggalan pula hewan epidemis goa yaitu kelelawar menampakan diri dengan bergelantungan di atap2 goa.




Agar para wistawan dapat menikmati pemandangan Ngalau dengan lebih leluasa, pemerintah setempat membangun beberapa sarana pendukungnya, seperti lampu penerangan, jalan penghubung dan anak tangga, area parkir yang luas, taman-taman bermain yang bersih dan luas, warung makan dan jajanan, dan bagi penyuka olahraga renang, disini terdapat fasilitas kolam renang yang dapat digunakan. Fasilitas2 tadi membuat kawasan goa ngalau indah ini menjadi tujuan wisata favorit bagi masyarakat kota payakumbuh dan sekitarnya.

Keistimewaan Goa Ngalau Indah adalah dari atas perbukitaan di sekitar Ngalau, para wisatawan dapat melihat panorama kota Payakumbuh yang terhampar di depan mata. Perpaduan tata bangunan perkotaan, hijaunya pepohonan dan hamparan sawah yang begitu luas merupakan satu kesatuan dari kemilau Kota Payakumbuh.

Sedangkan pemandangan di sekitar Ngalau juga tidak kalah menarik. Sebelum masuk ke dalam Ngalau atau tepatnya di depan pintu masuk para wisatawan disambut dengan sebuah ukiran dari batu yang menyerupai gajah. Memasuki Ngalau, para wisatawan akan mendapat suguhan aneka ukiran-ukiran batu yang terpahat di dalam Ngalau. Batuan beraneka bentuk dan berukir tersebut diberi nama sesuai bentuk batunya, seperti kursi, kelambu, dan kamar tidur. Para pengunjung yang merasa lelah atau lebih lama ingin menikmati keindahan Ngalau tersebut dapat berhenti sejenak dan duduk bersantai di atas batu-batu tersebut. Pada bagian lain Ngalau, terdapat batu tira yang berwarna putih yang apabila terkena sorotan cahaya lampu, dapat memantulkan cahaya kemilau yang begitu indah.

Tiket masuk Goa sebesar berkisar antara Rp. 5000 - Rp. 10.000,- /orang. Di kota Payakumbuh tersedia beberapa hotel yang cukup nyaman untuk menginap, mulai dari hotel yang berbintang sampai hotel klas melati. Begitu juga dengan tempat makan, di kota ini juga banyak terdapat warung makan yang menyajikan beraneka menu masakan padang.
Bagi anda yang penasaran ingin melihat langsung keindahannya, berkuunjunglah ke kota Payakumbuh Sumatera Barat dan selamat menikmati keindahan Goa Ngalau Indah. (Frendita Utari/kw) 

Disclaimer: Citizen6 adalah media publik untuk warga. Artikel di Citizen6 merupakan opini pribadi dan tidak boleh menyinggung SARA. Isi artikel menjadi tanggung jawab si penulisnya.

Anda juga bisa mengirimkan artikel disertai foto seputar kegiatan komunitas atau opini Anda tentang politik, kesehatan, keuangan, wisata, social media dan lainnya ke Citizen6@liputan6.com.

Mulai 3 Desember sampai 13 desember 2013 Citizen6 mengadakan program menulis bertopik dengan "Terima Kasihku untuk 2013". Ada kado akhir tahun dari Liputan6.com dan Dyslexis Cloth bagi 6 artikel terpilih. Syarat dan ketentuan bisa disimak di sini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya