Harga Kripto 30 Januari 2025: Bitcoin Naik, Altcoin Turut Menguat

Mayoritas harga kripto hari ini jajaran teratas terpantau kembali berada di zona hijau.

oleh Gagas Yoga Pratomo Diperbarui 30 Jan 2025, 08:31 WIB
Diterbitkan 30 Jan 2025, 08:31 WIB
Ilustrasi harga kripto. (Foto by AI)
Ilustrasi harga kripto. (Foto by AI)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Harga Bitcoin dan kripto teratas lainnya terpantau alami pergerakan yang seragam pada Kamis (30/1/2025). Mayoritas harga kripto hari ini jajaran teratas terpantau kembali berada di zona hijau.

Berdasarkan data dari Coinmarketcap, kripto dengan kapitalisasi pasar terbesar, Bitcoin (BTC) kembali menguat. Bitcoin naik 2,72 persen dalam 24 jam dan 0,06 persen sepekan. 

Saat ini, harga Bitcoin berada di level USD 103.839 per koin atau setara Rp 1,67 miliar (asumsi kurs Rp 16.245 per dolar AS). 

Ethereum (ETH) turut menguat. ETH naik 1,54 persen sehari terakhir, tetapi masih melemah 4,02 persen sepekan. Dengan begitu, saat ini ETH berada di level Rp 50,6 juta per koin. 

Kripto selanjutnya, Binance coin (BNB) kembali menguat. Dalam 24 jam terakhir BNB naik 1,14 persen, tetapi masih melemah 4,05 persen sepekan. Hal itu membuat BNB dibanderol dengan harga Rp 10,8 juta per koin. 

Kemudian Cardano (ADA) kembali berada di zona hijau. ADA menguat 3,45 persen dalam sehari, tetapi masih melemah 4,04 persen sepekan. Dengan begitu, ADA berada pada level Rp 15.350 per koin.

Adapun Solana (SOL) kembali menguat. SOL naik tipis 0,87 persen dalam sehari, tetapi masih melemah 10,98 persen sepekan. Saat ini, harga SOL berada di level Rp 3,71 juta per koin. 

XRP kembali berada di zona hijau. XRP menguat 0,54 persen dalam 24 jam, tetapi masih melemah 3,18 persen sepekan. Dengan begitu, XRP kini dibanderol seharga Rp 49.926 per koin. 

Koin Meme Dogecoin (DOGE) menguat. Dalam satu hari terakhir DOGE naik 1,94 persen, tetapi masih melemah 10,85 persen sepekan. Ini membuat DOGE diperdagangkan di level Rp 5.275 per token.

Stablecoin Tether (USDT) dan USD coin (USDC), pada hari ini sama-sama menguat, masing-masing menguat 0,06 dan 0,01 persen. Ini membuat harga keduanya sama yaitu USD 0,9999.

Adapun untuk keseluruhan kapitalisasi pasar kripto hari ini berada di level USD 3,51 triliun atau setara Rp 57.019 triliun, menguat sekitar 2,73 persen dalam sehari terakhir.

 

Potensi Gerak Bitcoin Pasca Imlek

Ilustrasi aset kripto Bitcoin. (Foto By AI)
Ilustrasi aset kripto Bitcoin. (Foto By AI)... Selengkapnya

Tahun Baru Imlek sering menjadi momen refleksi dan peluang baru, termasuk bagi investor aset kripto. Pada 2025, Bitcoin telah mencatat kenaikan 10,9 persen sejak awal tahun, dengan harga tertinggi USD 108.824 pada 20 Januari dan terendah USD 90.018 pada 13 Januari. 

Dengan datangnya Imlek, muncul pertanyaan apakah bitcoin akan terus naik atau justru menurun. Sejarah menunjukkan, Imlek kerap dikaitkan dengan optimisme di pasar kripto. 

Data dari 2015-2023 mencatat rata-rata keuntungan 9 persen bagi investor Bitcoin dalam 10 hari perdagangan setelah Imlek.

Strategi sederhana seperti membeli di hari pertama dan menjual 10 hari kemudian terbukti efektif, dengan hasil konsisten positif setiap tahun.

 

Data dari 2015-2023

Ilustrasi Kripto atau Penambangan kripto. Foto: Freepik
Ilustrasi Kripto atau Penambangan kripto. Foto: Freepik... Selengkapnya

Data dari 2015-2023 mencatat rata-rata keuntungan 9 persen bagi investor Bitcoin dalam 10 hari perdagangan setelah Imlek.

Strategi sederhana seperti membeli di hari pertama dan menjual 10 hari kemudian terbukti efektif, dengan hasil konsisten positif setiap tahun.

Pakar Feng Shui Michael Surya Mulyana juga memprediksi tren positif untuk Bitcoin pada Tahun Ular Kayu. Elemen kayu yang dominan melambangkan pertumbuhan, meski kelemahan elemen air menunjukkan potensi likuiditas yang terbatas. Kebijakan regulasi yang lebih ramah akan menjadi faktor penting dalam mendorong kenaikan harga Bitcoin.

 

Disclaimer: Setiap keputusan investasi ada di tangan pembaca. Pelajari dan analisis sebelum membeli dan menjual Kripto. Liputan6.com tidak bertanggung jawab atas keuntungan dan kerugian yang timbul dari keputusan investasi.

 

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya