Koleksi Jenny Packham Mana yang Akan Dipilih Kate Middleton?

Jenny Packham, desainer langganan Kate Middleton pamerkan koleksi Fall 2015

oleh Liputan6 diperbarui 19 Feb 2015, 17:35 WIB
Diterbitkan 19 Feb 2015, 17:35 WIB
Koleksi Jenny Packham Mana yang Dipilih Kate Middleton?
Jenny Packham, desainer langganan Kate Middleton pamerkan koleksi Fall 2015... Selengkapnya

Liputan6.com, London- Jenny Packham merupakan desainer favorit Kate Middleton. Istri Pangeran William ini sering terlihat di berbagai event mengenakan busana hasil desain Packham.


Dilaporkan dari dailymail.co.uk, Kamis (19/2/2015), Dress hasil desain Jenny Packham sering dideskripsikan dengan kata "berisik" oleh para pengamat mode. Tentunya bukan dalam konotasi negatif, melainkan diakibatkan oleh kebiasaan desainer muda ini menggunakan sequins, mutiara dan manik-manik dalam jumlah tak terhitung pada dress karyanya yang dipamerkan di runway. Namun walau begitu, dress ciptaannya tetap terlihat classy. Sepertinya inilah kenapa Kate Middleton menyukainya.


Untuk koleksi Fall 2015, Packham menciptakan desain yang terinspirasi dari lukisan-lukisan karya seniman Spanyol Raimundo de Madrazo Garreta. Packham terkesan dengan lukisan-lukisan yang menggambarkan penampilan mewah wanita-wanita di abad 19 itu.



Untuk menyesuaikan dengan nuansa musim gugur, Packham menggunakan palet warna jingga paprika, biru malam, silver mengkilat dan hitam yang dalam. Untuk mencapai hasil yang diinginkan sesuai dengan gambaran wanita-wanita di lukisan Garreta, Packham pun bereksperimen dengan bahan-bahan yang ditumpuk dan melapisi kain satin dengan kristal untuk mendapatkan efek bercahaya yang sesuai.

Kira-kira dari busana-busana tersebut, mana ya yang paling cocok dengan kesukaan Kate Middleton? (Ndy/Liz)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya