Liputan6.com, Jakarta Keharuaman aroma tubuh pada setiap orang akan mengingatkan orang di sekitar, seperti keluarga, teman sepermainan, rekan kerja dan orang tercinta. Memang menentukan aroma khas yang Anda sukai bukanlah hal yang mudah. Banyaknya pilihan aroma parfum yang ada dipasaran, sering memberikan dilemma saat menentukan aroma mana yang cocok. Mungkin terlihat sederhana, namun pencarian ini tetap berdasarkan pengalaman.
Berikut ini dilansir dariNYMag, pada Sabtu (14/11/2015), tips yang tepat untuk menemukan aroma tubuh khas.(Ern)
Baca Juga
Advertisement
Coba 3 wewangian dalam satu waktu.
Hal ini sangat berguna, terutama bagi Anda yang tidak mempunyai ide dan gambaran akan wangi yang Anda sukai. Mulailah dengan aroma yang lebih ringan.
Gambaran Diri
Wewangian mampu mencerminkan diri Anda. Coba semprotkan parfum pada tubuh dan lihat bagaimana efek yang dihasilkan wewangian tersebut. Apakah mood Anda berubah positif ?
Pahami dan jangan paksakan
Mungkin semua orang menyukai wangi Anda saat ini. Namun, semua itu dikembalikan ke Anda. Apabila Anda tidak menyukai aroma tersebut, jangan memaksakan diri untuk terus menggunakannya. Dengan memahami aroma yang dihendus, Anda dapat mulai mengetahui aroma apa yang sebenarnya tidak Anda sukai.
Hindari Toko Kopi
Toko kopi memiliki wangi yang cukup khas dan pekat. Aroma koipi juga mampu mengalahkan aroma dari parfum yang Anda gunakan.
Perhatikan Ketahanan Parfum
Parfum memiliki ketahanan yang berbeda-beda. Ada yang dapat bertahan dalam hitungan 1 jam, 4 jam, atau justru seharian. Itulah sebabnya mengapa harga parfum berbeda-beda.