Liputan6.com, Jakarta - Indonesia kedatangan tamu penting. Kali ini, pemimpin dunia yang menyambangi Tanah Air adalah Presiden Mesir Abdel Fattah El-Sisi.
Lawatan ke Jakarta merupakan kunjungan Presiden El-Sisi pertama sejak 32 tahun lalu. Ada 2 nota kesepahaman yang ditandatangani Presiden El-Sisi dan Presiden Jokowi.
"Menurut rencana ada 2 MoU yang akan di tanda tangan, terkait bebas visa diplomatik servis dan dinas dan terkait pelatihan diplomatik," ucap Juru Bicara Kementerian Luar Arrmanatha Nasir, dalam pres briefing mingguan Kemlu di Jakarta, Jumat (4/8/2015).
Tidak cuma itu, isu lain yang akan dibahas, kata Arrmanatha, adalah mengenai perlindungan WNI di Mesir. Dia menegaskan hal itu sangatlah penting karena di Mesir ada begitu banyak warga Indonesia.
"Salah satu isu yang dapat perhatian dan kerjasama adalah perlindungan WNI dan trafficking persons," sebut Arrmanatha.
"Di mesir ada banyak WNI, ada 4.800 WNI dan juga walaupun mayoritas 3.000 mahasiswa, tapi banyak juga pekerja-pekerja informal," papar dia.
Mantan Menteri Pertahanan Mesir itu tiba di Jakarta pada Jumat pukul 15.00 dan langsung melakukan pertemuan dengan Presiden Joko Widodo.
Esok harinya, sebelum bertolak kembali ke Mesir, El-Sisi dijadwalkan bertemu dengan Sekretaris Jenderal ASEAN Lee Luong Mihn, untuk membicarakan penguatan hubungan ASEAN Mesir. (Mut)
Presiden Mesir Tandatangani MoU Bebas Visa dengan Jokowi
Lawatan ke Jakarta merupakan kunjungan Presiden El-Sisi pertama sejak 32 tahun lalu.
Diperbarui 04 Sep 2015, 17:32 WIBDiterbitkan 04 Sep 2015, 17:32 WIB
Presiden Mesir Al-Sisi di peresmian proyek perpanjangan terusan Kanal Suez. (Reuters)... Selengkapnya
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cuaca Hari Ini Selasa 15 April 2025: Siang Jabodetabek Seluruhnya Akan Diguyur Hujan
Sadis, Segini Tenaga dan Harga Mobil Mewah Sitaan Kejagung di Kasus Suap PN Jakpus
Resep Capcay Goreng ala Pasar Tradisional yang Sedap
Libur Panjang Lebaran Usai, Ini 5 Trik Biar Tak Malas Kembali Bekerja
Banjir Hoki, Ini 5 Shio Paling Beruntung di Tanggal 15 April 2025 Menurut Feng Shui
Saham Apple dan Nvidia Melejit
Perang Dagang Berkobar, Harga Bitcoin Bisa Tembus Berapa?
Gedung Minahasa Raad, Saksi Bisu Jejak Perjuangan Rakyat Manado dan Minahasa
15 April 1912: Lahirnya Kim Il Sung, Bapak Pendiri Korea Utara
Hasil LaLiga: Hajar Valladolid 4 Gol, Atletico Madrid Pepet Real Madrid dan Barcelona
Polri Kirim Pasukan Misi Perdamaian PBB di Afrika Tengah
Di Balik Hobi Gus Iqdam Mencari Janda dalam Setiap Pengajian, Ada Apa Gus?