Video Tur Planet Pluto dari NASA

Sekelompok ilmuwan NASA membuat video yang memperlihatkan permukaan planet Pluto dari foto terkini dari pesawat tanpa awak New Horizon.

oleh Rio Christa Yatim diperbarui 21 Sep 2015, 20:19 WIB
Diterbitkan 21 Sep 2015, 20:19 WIB
Tak Hanya Manusia, Pluto Juga Punya `Hati`
Bentuk corak permukaan yang hadir di planet tersebut menyerupai hati

Liputan6.com, Maryland - New Horizons, wahana antariksa tak berawak NASA yang dirancang untuk terbang melewati Pluto dan satelit-satelitnya diluncurkan pada 19 januari 2006 silam.

New Horizons diharapkan untuk mengirim foto-foto Pluto dan satelitnya dari jarak dekat. Wahana ini memiliki berat sebesar hampir 500 kilogram.

Dilansir dari The Space News, NASA kini telah merilis video planet Pluto dengan memanfaatkan kumpulan dan gabungan foto terkini dari pesawat tanpa awak New Horizon.

Foto yang digunakan berukuran 400 meter per piksel, dan memperlihatkan pemandangan yang menakjubkkan planet tersebut.

Tujuan dari video ini adalah untuk memperlihatkan permukaan planet Pluto secara akurat.

Rekaman ini dibuat oleh sekelompok ilmuwan NASA.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya