Liputan6.com, Guangzhou - Adegan yang satu ini boleh dibilang horor. Bagaimana tidak, ikan yang sudah mati dan hendak disajikan di meja makan, tiba-tiba bergerak dan melompat.
Baca Juga
Salah satu yang sempat menjadi buah bibir di dunia maya adalah cuplikan kepala ikan menggeliat saat pengujung restoran tengah mengambil dagingnya dengan sumpit. Video nyeleneh itu diperkirakan direkam di sebuah restoran di Distrik Yuexiu, Provinsi Guangzhou.
Berikut ini video horornya yang Liputan6.com kutip, Sabtu (23/4/2016).
Advertisement
Ikan Sashimi Lompat
Pada kesempatan lainnya, santapan hidangan fresh sashimi -- sajian daging ikan mentah khas Jepang -- juga dilaporkan hidup kembali. Tiba-tiba saja si ikan bangkit dan melompat keluar dari piring.
Dalam rekaman tayangan singkat tersebut, si juru kamera amatir juga terlihat ketakutan saat ikan yang sudah setengah dikuliti itu melompat. Gambar pun terlihat menjauh dari horor piring sashimi itu.
Berikut ini cuplikannya:
Sejak beredar di dunia maya, komentar pun banjir. Ada yang menyebut itu adegan horor dan menyeramkan, ada pula yang menilai itu aksi 'kejam'.
Advertisement