Hasil Sementara, Beniqno Aquino Unggul

Sementara ini, Senator Benigno Aquino berhasil meraih suara terbesar pada pemilihan Presiden Filipina dengan 40,1 persen suara dari total 78,5 persen surat suara yang masuk.

oleh Liputan6 diperbarui 11 Mei 2010, 12:14 WIB
Diterbitkan 11 Mei 2010, 12:14 WIB
100511bbenigno-aquino.jpg
Liputan6.com, Manila: Senator Benigno Aquino berhasil meraih suara terbesar dalam penghitungan sementara pemilihan Presiden Filipina, Selasa (11/5) pagi. Menurut Komisi Pemilihan, total suara masuk mencapai 78,5 persen dan Aquino meraih 40,1 persen di antaranya. Mantan Presiden Joseph Estrada menempati posisi kedua dengan 25,4 persen suara dan terakhir Senator Manuel Villar dengan 14,2 persen.

Senator Aquino menuding, pemerintah Presiden Gloria Macapagal Arroyo terlibat dalam serangkaian skandal korupsi. Karena itu, dalam kampanyenya, Aquino selalu menyerukan perlu mengakhiri skandal korupsi itu. Kampanye itu diyakini berhasil menarik suara dari berbagai kalangan, termasuk pebisnis. Diharapkan, hasil resmi pemilu dengan sistem elektronik dapat diumumkan Selasa ini.

Aquino merupakan putra mantan Presiden Maria Corazon Sumulong Cojuangco Aquino atau Cory Aquino, wanita pertama Asia yang menjadi presiden. Ayah Aquino adalah tokoh oposisi ternama Filipina Benigno Aquino Jr., yang dibunuh saat mendarat di Bandara Internasional Manila pada 21 Agustus 1983. Benigno merupakan figur perlawanan atas kekuasaan Presiden Ferdinand Marcos.(NHK/ADDY/SHA)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya