Longsor Salju Tewaskan 54 Orang di Afghanistan

Kemungkinan jumlah korban tewas masih akan terus bertambah menyusul masuknya laporan dari daerah-daerah terpencil.

oleh Khairisa Ferida diperbarui 06 Feb 2017, 06:27 WIB
Diterbitkan 06 Feb 2017, 06:27 WIB
Sejumlah anak Afghanistan bermain salju di Nadir Khan hill, Kabul
Sejumlah anak Afghanistan bermain salju di Nadir Khan hill, Kabul (Associated Press)

Liputan6.com, Kabul - Longsor salju di Afghanistan menewaskan setidaknya 54 orang dalam tiga hari terakhir.

Juru bicara menteri dalam negeri urusan manajemen bencana dan kemanusiaan, Omer Mohammadi mengatakan, 50 orang lainnya mengalami cedera di berbagai wilayah negara itu.

Seperti dikutip dari Independent.co.uk, Senin, (6/2/2017), lebih dari 150 rumah dilaporkan hancur dan 50 lainnya menderita kerusakan parah. Longsor salju juga menewaskan 550 hewan dan membuat lebih dari 1.000 hektar lahan pertanian hancur.

Mohammad Aseem, gubernur di Provinsi Parwan mengatakan, setidaknya 16 orang tewas dan delapan lainnya terluka akibat longsor salju di dua kabupaten. Aseem menambahkan bahwa, pihaknya telah mengirimkan tim penyelamat ke sejumlah daerah, namun jalan tak bisa dilalui karena tumpukan salju tebal.

"Jumlah korban tewas mungkin saja meningkat mengingat ada laporan dari daerah-daerah terpencil," pungkas Aseem.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya