Korea Utara Akan Luncurkan Lagi Rudal Jarak Jauh ke Wilayah Jepang

Korea Utara mengancam akan meluncurkan rudal balistik jarah jauh di kawasan Jepang.

oleh Benedikta Miranti T.V diperbarui 01 Des 2019, 07:00 WIB
Diterbitkan 01 Des 2019, 07:00 WIB
Kim Jong-un Saksikan Langsung Peluncuran Rudal Balistik
Pemimpin Korea Utara, Kim Jong-Un mengawasi langsung uji coba peluncuran rudal balistik Hwasong-12 di lokasi yang tak diketahui pada foto yang dirilis Sabtu (16/9). Kim Jong-Un bersumpah akan menyempurnakan kekuatan nuklir negaranya. (KCNA/KNS via AP)

Liputan6.com, Pyongyang - Korea Utara mengumumkan akan mengadakan lagi percobaan rudal jarak jauh, dan mengatakan hari Sabtu mungkin akan segera meluncurkan rudal balistik sungguhan di kawasan Jepang.

Korea Utara telah meluncurkan 13 kali uji coba rudal jarak dekat dan jarak menengah sejak bulan Mei. Kebanyakan pakar mengatakan hampir semua percobaan itu menggunakan berbagai bentuk teknologi rudal balistik. Demikian dilansir dari VOA Indonesia, Sabtu (30/11/2019).

Uji coba peluncuran paling baru diadakan Kamis 28 November , ketika negara itu meluncurkan apa yang disebutnya "rudal sangat besar yang diluncurkan dengan menggunakan beberapa roket".

Korea Utara mengumumkan akan mengadakan lagi percobaan rudal jarak jauh, dan mengatakan hari Sabtu 30 November mungkin akan segera meluncurkan rudal balistik” yang sungguhan di kawasan Jepang.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:


Percobaan yang ke-13

Serangkaian Senjata Nuklir Terbaru Rusia Diuji Coba
Rudal balistik antarbenua Sarmat Rusia terbaru saat uji coba dari lokasi yang tidak diketahui di Rusia. Presiden Vladimir Putin mengumumkan bahwa Rusia telah mengembangkan serangkaian senjata nuklir terbaru. (RU-RTR Russian Television via AP)

Korea Utara telah meluncurkan 13 kali percobaan rudal jarak dekat dan jarak menengah sejak bulan Mei. Kebanyakan pakar mengatakan hampir semua percobaan itu menggunakan berbagai bentuk teknologi rudal balistik.

Percobaan peluncuran paling baru terjadi hari Kamis lalu, ketika negara itu meluncurkan apa yang disebutnya “rudal sangat besar yang diluncurkan dengan menggunakan beberapa roket”.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya