Bill Gates Prediksi Vaksin HIV Hadir pada 2030

Pendiri Bill & Melinda Gates Foundation, Bill Gates ungkapkan vaksin dan obat melawan HIV hadir 15 tahun lagi.

oleh Benedikta Desideria diperbarui 26 Jan 2015, 08:30 WIB
Diterbitkan 26 Jan 2015, 08:30 WIB
Bill Gates Prediksi Vaksin HIV Hadir Pada 2030
Pendiri Bill & Melinda Gates Foundation, Bill Gates ungkapkan vaksin dan obat melawan HIV hadir 15 tahun lagi.

Liputan6.com, London- Miliarder sekaligus pendiri Bill & Melinda Gates Foundation, Bill Gates, yakin bahwa vaksin dan obat-obatan yang ampuh untuk melawan HIV (Human Immunodeficiency Virus) akan tersedia pada tahun 2030. Diharapkan vaksin dan obat ini mampu membebaskan seseorang dari virus yang telah membunuh jutaan orang dalam tiga dekade terakhirh.

Pendiri Microsoft ini lewat yayasan amalnya telah mengeluarkan dana puluhan juta dolar untuk penelitian medis pembuatan vaksin ini.

"Kami cukup optimis dalam jangka waktu sekitar 15 tahun akan mendapatkan dua obat baru," terangnya dalam Forum Ekonomi Dunia di Davos, Swiss seperti dilansir Guardian, Senin (26/1/2015).

Kehadiran vaksin dalam kasus HIV sangat penting untuk mencegah orang terinfeksi virus tersebut pada populasi yang rentan terkena. Sedangkan obat baru ini diharapkan sebagai perawatan pengobatan tanpa perlu seumur hidup seperti obat yang ada sekarang.

Ia mengharapkan keitka vaksin dan obat ini ditemukan akan bisa menurunkan angka kasus kejadian HIV di seluruh dunia.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya