Konyol, Pengantin Wanita Mengganti Kereta Kuda dengan Peti Mati

Jika kebanyakan pengantin perempuan menggunakan kereta kuda untuk sampai di tempat pemberkatan, Jenny justru menggunakan peti mati.

oleh Aditya Eka Prawira diperbarui 10 Jun 2015, 07:30 WIB
Diterbitkan 10 Jun 2015, 07:30 WIB
Konyol, Pengantin Wanita Mengganti Kereta Kuda Dengan Peti Mati
Jika kebanyakan pengantin perempuan menggunakan kereta kuda untuk sampai di tempat pemberkatan, Jenny justru menggunakan peti mati.... Selengkapnya

Liputan6.com, China - Hal berbeda dan sedikit mengerikan dilakukan Jenny Buckleff (58) di hari pernikahannya. Bagaimana tidak? Jika kebanyakan pengantin perempuan menggunakan kereta kuda untuk sampai di tempat pemberkatan, Jenny justru menggunakan peti mati.

Saat akan melakukan pemberkatan, Jenny bersembunyi di sebuah peti yang didorong oleh kakak iparnya, Hayley sampai ke kantor pemberkatan di daerah Liangefni, Inggris.

Dikutip dari situs Daily Star pada Rabu (10/6/2015), Jenny mengaku bukanlah penyuka hal-hal yang berbau gotik. Selain ingin melakukan sesuatu yang berbeda, keanehan yang dilakukan Jenny ini demi menghormati sang kakak yang telah lebih dulu meninggalkannya.

"Kakak saya ini berbeda dengan orang-orang lainnya. Dia penuh tato sehingga tampak lebih menarik. Dan saya sangat dekat dengannya. Saya hanya ingin melakukan sesuatu untuk menghormatinya. Saya ingin membuatnya tersenyum sehingga dia menyukai cara saya ini," kata Jenny.

Lagipula, lanjut dia, sang suami begitu menyukai segala sesuatu berbau tengkorak. Sehingga tak keberatan dengan cara yang dipilihnya itu.

Jenny berhasil membuat para tamu terkejut dan bingung melihat peti mati tiba di tempat pemberkatan, bukan kereta kuda yang biasanya digunakan. Dari sekian banyak tamu, hanya keluargalah yang tahu niat Jenny itu.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya