Liputan6.com, Jakarta Bagi Anda yang mengalami nyeri punggung bawah (low back pain) sebaiknya rutin melakukan yoga. Studi terbaru menyebutkan yoga efektif mengurangi nyeri punggung.
Fakta ini terkuak setelah peneliti melakukan penelitian terhadap 300 orang dengan nyeri punggung. Rata-rata nyeri punggung mereka di tingkat 4, dari skala nol sampai 10.
Baca Juga
Secara acak, peneliti membagi partisipan dalam kelompok yang rutin melakukan yoga dan tidak. Kelompok yoga berlatih gerakan yoga yang sengaja dirancang bagi orang dengan nyeri punggung selama 12 minggu. Sementara, kelompok satu lagi diberikan edukasi cara mengatasi nyeri punggung tapi tidak hadir di kelas yoga.
Advertisement
Hasilnya, partisipan yang rutin melakukan yoga memiliki dampak yang sama untuk mengurangi nyeri seperti menggunakan obat-obatan seperti terungkap dalam studi yang diterbitkan dalam Boston Medical Center.
Nyeri punggung memang berdampak besar pada kehidupan seseorang. Pekerjaan jadi terhambat dan aktivitas bisa terganggu bila mengalami nyeri punggung.
Â
Saksikan juga video menarik berikut:
Â