6 Cara Sederhana Kuatkan Jantung

Ini cara mudah agar jantung tetap kuat dan sehat.

oleh Umi Septia diperbarui 30 Agu 2017, 11:30 WIB
Diterbitkan 30 Agu 2017, 11:30 WIB
7 Cara Menjaga Kesehatan Jantung Anda dan Keluarga
7 Cara Menjaga Kesehatan Jantung Anda dan Keluarga

Liputan6.com, Jakarta Jantung merupakan salah satu organ terpenting dalam tubuh. Untuk itu penting agar selalu menjaga kesehatan dan menguatkan jantung.

Dilansir dari laman Step to Health, Rabu (30/8/2017), cara menguatkan jantung di antaranya dengan menjalani pola makan sehat dan olahraga yang rutin, misalnya berjalan kaki selama 30 menit sehari. Selain itu, masih banyak cara mudah untuk menguatkan jantung.

1. Olahraga

Aktif bergerak dapat membantu menguatkan jantung dan kardiovaskular. Rutin berolahraga juga mampu menurunkan risiko serangan jantung.

Olahraga yang disarankan untuk menguatkan fungsi jantung yaitu jalan kaki atau lari selama 30 menit sebanyak tiga kali sehari. Agar lebih maksimal, kombinasikan olahraga dengan yoga, berenang, Tai Chi dan peregangan tubuh.

2. Hindari stres

Seseorang yang sering mengalami stres membuat detak jantung terganggu. Penting untuk selalu menjaga perasaan positif agar jantung tetap sehat.

Untuk menghindari stres, cobalah meluangkan waktu bersama teman, melakukan aktivitas dengan keluarga dan memiliki seks yang berkualitas dengan suami. Selain menguatkan jantung, hal tersebut bisa menciptakan hubungan yang sehat.

Saksikan video menarik berikut:

 

3. Hindari gaya hidup negatif

Salah satu cara lainnya untuk menguatkan jantung yaitu hindari gaya hidup yang tidak sehat, contohnya menghindari konsumsi junk food, terlalu banyak makan dan hindari merokok.

4. Ganti garam dengan herbal

Saat memasak, cobalah kurangi konsumsi garam. Sebagai alternatif, Anda bisa menggantinya dengan thymi, mint atau oregano.

5. Konsumsi makanan kaya kalsium

Kalsium mudah didapatkan dari makanan, misalnya bayam, brokoli, keju rendah lemak, kacang-kacangan, biji wijen dan salmon.

Untuk menguatkan jantung, sebaiknya hindari asupan kalsium dari suplemen dan pilihlah makanan alami.

6. Antioksidan

Antioksidan merupakan salah satu hal penting untuk menangkal radikal bebas dan menguatkan jantung. Anda dapat memperoleh antioksidan alami dari teh hijau, buah, sayur, cokelat, dan berry.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya