Jubir COVID-19: Agustus Kita Merdeka dari Corona Asal...

Menekan kasus COVID-19 hanya bisa dilakukan bersama-sama secara gotong royong.

oleh Benedikta Desideria diperbarui 06 Mei 2020, 16:41 WIB
Diterbitkan 06 Mei 2020, 16:41 WIB
Achmad Yurianto
Juru Bicara Penanganan COVID-19 di Indonesia, Achmad Yurianto saat konferensi pers secara Live di Graha BNPB, Jakarta. (Dok Badan Nasional Penanggulangan Bencana/BNPB)

Liputan6.com, Jakarta Cara menghentikan penularan COVID-19 tidak bisa dilakukan oleh segelintir pihak saja. Bila seluruh masyarakat Indonesia patuh dan disiplin menjalankan instruksi pemerintah dalam pencegahan kasus Corona, di Agustus 2020, kita bisa merdeka dari Corona.

"Upaya kita menurunkan jumlah pasien yang tertular, menurunkan jumlah kasus yang meninggal hanya bisa dilakukan bila benar-benar patuh dan disiplin bersama-sama menjalankan instruksi pemerintah," kata Yurianto dalam konferensi pers, Rabu (6/5/2020).

Instruksi yang dimaksud Yurianto adalah warga tetap berada di rumah, menggunakan masker, mencuci tangan menggunakan sabun dan air mengalir, tidak berada di kerumunan, menjaga jarak serta menjalankan peraturan PSBB.

"Hanya ini cara kita kalau mau menurunkan kasus ini," kata Yurianto lagi.

Dengan komitmen bersama-sama yang dilakukan seluruh elemen masyarakat, maka virus Corona bisa terkontrol di Agustus 2020, bulan kemerdekaan Indonesia.

"Mari komitmen bersama untuk mengendalikan ini sehingga di bulan Agustus kita betul betul sudah bisa merasakan kemerdekaan dari COVID-19," kata Yurianto.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Saksikan juga video menarik berikut ini:

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Tag Terkait

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya