9 Provinsi dengan Angka Sembuh Lebih Tinggi dari Kasus Baru COVID-19 per 15 September 2020

Data laporan harian COVID-19 dari Kementerian Kesehatan Republik Indonesia hari ini menunjukkan ada 9 provinsi yang melaporkan jumlah pasien sembuh lebih tinggi dari kasus baru COVID-19.

oleh Ade Nasihudin Al Ansori diperbarui 15 Sep 2020, 16:10 WIB
Diterbitkan 15 Sep 2020, 16:10 WIB
Kesiapan RS Pertamina Jaya
Tim dokter melakukan pengecekan alat ventilator di ruang ICU RS Pertamina Jaya, Jakarta, Senin (6/4/2020). Secara keseluruhan RSPJ memiliki kapasitas 160 tempat tidur dengan 65 kamar isolasi dengan negative pressure untuk merawat pasien yang positif Corona. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Liputan6.com, Jakarta Data laporan harian COVID-19 dari Kementerian Kesehatan Republik Indonesia hari ini menunjukkan ada 9 provinsi melaporkan jumlah pasien sembuh lebih tinggi dari kasus baru COVID-19.

Data per 15 September 2020 itu menunjukkan bahwa Aceh, Bangka Belitung, Bengkulu, Kalimantan Timur, Kepulauan Riau, Sumatera Selatan, Sulawesi Utara, Sulawesi Barat, dan Gorontalo memiliki angka sembuh lebih tinggi dari kasus baru dengan rincian sebagai berikut:

Aceh hari ini melaporkan 140 kasus baru COVID-19 dengan 145 pasien sembuh. Diikuti Bangka Belitung yang melaporkan 1 kasus baru 5 orang sembuh.

Bengkulu melaporkan 9 kasus konfirmasi positif baru dengan 27 pasien dinyatakan sembuh. Sedang, Kalimantan Timur melaporkan 51 penambahan kasus baru dan 84 kasus sembuh.

Ada 8 kasus baru yang dilaporkan Provinsi Kepulauan Riau sedang pasien sembuhnya bertambah 24. Sumatera Selatan hari ini melaporkan 40 kasus baru dan 50 sembuh.

Sulawesi Utara melaporkan penambahan 6 kasus baru dengan 26 pasien sembuh dari COVID-19. Sulawesi Barat hari ini melaporkan 4 kasus baru dan 5 sembuh.

Terakhir, Gorontalo melaporkan 16 kasus baru dan 39 sembuh. Total pasien sembuh hari ini adalah 2.660 orang sehingga akumulasi pasien sembuh dari COVID-19 di Indonesia adalah 161.065 orang.

 

Simak Video Berikut Ini:

Infografis COVID-19:

Infografis Cara China hingga Vietnam Tangani Virus Corona. (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis Cara China hingga Vietnam Tangani Virus Corona. (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya