Corona 15 September 2020: Penambahan Kasus Positif COVID-19 Terjadi di Semua Provinsi

Corona 15 September 2020, tidak ada provinsi yang melaporkan tambahan positif COVID-19.

oleh Fitri Haryanti Harsono diperbarui 15 Sep 2020, 16:03 WIB
Diterbitkan 15 Sep 2020, 16:02 WIB
Penumpang KRL di Stasiun Bojonggede Tes Swab Massal
Paramedis mengambil sampel penumpang KRL Commuter Line saat tes swab di Stasiun Bojonggeder, Jawa Barat, Senin (11/05/2020). Pemkab Bogor melakukan tes swab dan rapid test bagi penumpang KRL Commuter Line dilakukan secara massal. (merdeka.com/Arie Basuki)

Liputan6.com, Jakarta - Data Satuan Tugas Penanganan COVID-19 hari ini, 15 September 2020, tidak ada provinsi yang melaporkan nol penambahan konfirmasi positif COVID-19. Seluruh provinsi tercatat ada penambahan positif COVID-19.

Untuk provinsi dengan penambahan kasus baru COVID-19 di bawah 10 ada 8 provinsi. Kedelapan provinsi antara lain, Bengkulu, Kepulauan Riau, Sulawesi Utara, dan Kalimantan Utara.

Kemudian Kalimantan Barat, Sulawesi Barat, Bangka Belitung, dan Sulawesi Tengah.

Untuk akumulatif konfirmasi positif COVID-19 hari ini 225.030 orang, 161.065 kasus sembuh, dan 8.965 orang meninggal dunia. Kasus suspek yang masih dipantau sebanyak 99.634 orang.

Data juga menunjukkan, DKI Jakarta menempati posisi teratas dengan 1.076 kasus baru dan 981 sembuh. Disusul Jawa Timur 378 kasus baru dan 338 sembuh.

Jawa Barat melaporkan 347 kasus baru COVID-19 dan 257 sembuh. Di Sumatera Utara ada 249 kasus baru dan 90 sembuh. Jawa Tengah menduduki posisi kelima besar dengan 198 kasus baru dan 187 sembuh.

Simak Video Menarik Berikut Ini:

Infografis Tes Massal Deteksi Corona Covid-19

Infografis Tes Massal Deteksi Corona Covid-19
Infografis Tes Massal Deteksi Corona Covid-19 (Liputan6.com/Triyasni)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya