Selain Jadi Obat Stres dan Meningkatkan Mood, Cokelat Juga Bisa Bantu Turunkan Berat Badan

Sedikit kesenangan seperti makan cokelat bisa membantu menghindari pola makan berlebihan karena terpicu keinginan makan enak.

oleh Fitri Syarifah diperbarui 17 Apr 2021, 10:01 WIB
Diterbitkan 17 Apr 2021, 10:01 WIB
Ilustrasi cokelat  (sumber: Pixabay)
Ilustrasi cokelat (sumber: Pixabay)

Liputan6.com, Jakarta - Dari sekian banyak manfaat makan cokelat, seperti meningkatkan mood, menurunkan stres dan sebagainya, orang memilih makan cokelat karena juga memiliki manfaat menurunkan berat badan. Namun ada beberapa kesalahan dalam makan coklat jika niatnya untuk menurunkan berat badan.

Seperti disampaikan ahli gizi, DJ Blatner, RDN, "Ketika Anda berada dalam suasana hati yang lebih baik, Anda cenderung melakukan perawatan diri dan menjaga kesehatan seperti olahraga dan membuat makanan bergizi," dikutip dari Livestrong.

Namun saat stres, kadar kortisol (hormon stres) naik, maka seiring waktu dapat menyebabkan penambahan berat badan. Sehingga menurut Blatner, lebih sedikit stres berarti lebih sedikit stres makan.

Berikut empat kesalahan cara mengonsumsi cokelat terkait upaya menurunkan berat badan.

1. Prinsip semua atau tidak sama sekali

Menurut Blatner, kebanyakan orang saat diet melakukan pemotongan beberapa kelompok makanan, atau menghapus semua daftar makanan yang mereka sukai. Padahal, itu membuat mereka gagal diet. Justru, sedikit kesenangan seperti makan cokelat bisa membantu menghindari pola makan berlebihan karena terpicu keinginan makan enak. 

2. Membatasi ngemil cokelat hanya setelah makan malam

Dalam satu studi, diet sarapan rendah karbohidrat atau sarapan tinggi protein tinggi karbohidrat selama empat bulan memang menurunkan berat badan secara drastis. Namun setelah empat bulan, kelompok sarapan rendah karbohidrat mendapatkan kembali sebagian dari berat badan mereka.

 

 

Simak Video Berikut Ini:

3. Cokelat yang dibuat kue

kue cookies cokelat
cookies coklat/copyright by Martin Gardeazabal (Shutterstock)

Camilan cokelat yang dipanggang seperti kue, cookie, dan pai adalah salah satu sumber gula tambahan terbesar, yang tentu dapat menyebabkan penambahan berat badan dan meningkatkan risiko obesitas.

4. Memilih cokelat susu daripada cokelat hitam

"Dark Chocolate biasanya memiliki lebih sedikit gula dan flavonoid (antioksidan anti-inflamasi yang dapat membantu mengatasi stres) yang lebih bermanfaat daripada cokelat susu," kata Blatner.

Adapun cara makan cokelat untuk menurunkan berat badan yaitu sebagai berikut.

- Makan Dark Chocolate dari piring kecil yang lucu dan makan sambil duduk agar lebih menikmatinya daripada memakannya sambil menonton TV atau berdiri di dapur.

- Sesap secangkir teh mint dengan dark chocolate Anda untuk membuatnya terasa lebih istimewa, seperti ritual malam.

- Pilih dark chocolate dengan beberapa buah beri segar di sampingnya. Dark chocolate bersama beri adalah pasangan yang sempurna.

- Agar tidak bosan, buat inovasi Anda sendiri, seperti menaburi cokelat di atas daging kelapa tanpa pemanis atau sereal, atau dibekukan.

Infografis Cara Aman Pesan Makanan via Online dari Covid-19

Infografis Cara Aman Pesan Makanan via Online dari Covid-19. (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis Cara Aman Pesan Makanan via Online dari Covid-19. (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya