Rachel Vennya Galang Dana untuk Palestina, Terkumpul Rp1,2 M dalam Sehari

Rachel Vennya berhasil mengumpulkan Rp1,2 M untuk warga Gaza di Palestina

oleh Aditya Eka Prawira diperbarui 07 Nov 2023, 13:32 WIB
Diterbitkan 07 Nov 2023, 13:32 WIB
Selebgram Sekaligus Influencer, Rachel Vennya, Melakukan Galang Dana untuk Palestina dan Berhasil Mengumpulkan Donasi Sebesar Rp1,2 M (instagram.com/rachelvennya)
Selebgram Sekaligus Influencer, Rachel Vennya, Melakukan Galang Dana untuk Palestina dan Berhasil Mengumpulkan Donasi Sebesar Rp1,2 M (instagram.com/rachelvennya)

Liputan6.com, Jakarta - Rachel Vennya menjadi salah satu tokoh publik di Indonesia yang memiliki kepedulian besar terhadap warga Gaza di Palestina. Hal ini ditunjukkan Rachel dengan membuka galang dana untuk Palestina melalui Kitabisa.

Lagi-lagi Rachel Vennya membuktikan bahwa dirinya adalah selebritis media sosial sekaligus influencer yang punya power besar. 'The power of Buna' benar adanya.

Dari pantauan Health Liputan6.com di situs Kitabisa pada Selasa siang, 7 November 2023, Rachel Vennya telah berhasil mengumpulkan donasi sebesar Rp1,2 M dari 21.085 donatur.

Selain terkumpul berkali-kali lipat dari target yang hanya Rp100 juta, donasi sebesar Rp1,2 M didapat hanya dalam waktu satu hari. Hal ini diketahui dari unggahan terbaru Rachel Vennya di akun Instagram pribadinya yang terverifikasi centang biru, @rachelvennya.

<p>Rachel Vennya Berhasil Mengumpulkan Galang Dana untuk Palestina Sebesar Rp1,2 M dari Ribuan Donatur (instagram.com/rachelvennya)</p>

Dikutip dari keterangan yang ditulisnya, lawan main Laura Basuki di 'Sleep Call' mengatakan bahwa donasi untuk warga Gaza di Palestina akan terus dibuka, karena berapa pun nominal yang terkumpul sangat berarti.

"Yang penting niat dan keikhlasannya," tulis Rachel Vennya.

Keberanian Rachel Vennya Buka Donasi untuk Palestina Dipuji

Keberhasilan Rachel Vennya mengumpulkan Rp1,2 M untuk warga Palestina mendapat pujian dari warganet.

"Buna yang follower-nya enggak sebanyak seleb luar saja bisa galang dana sampai 1M, bisa-bisanya ada seleb yang bilang 1 post dia enggak akan ber-impact apa-apa. Salut sama Buna Chel," tulis akun @eggy*****

"The power of Buna," tulis @dewia****

"Masha Allah keren semuanya. Bermanfaat sekali akun Buna dan semua netizennya," tulis @tia*****

 

 

Rachel Vennya hingga Syifa Hadju Kirim Bantuan Kemanusiaan untuk Masyarakat Gaza di Palestina

Presiden Jokowi, Syifa Hadju, Rachel Vennya, dan Tokoh Publik Lain Kirim 51,5 Ton Bantuan Kemanusiaan bagi Masyarakat Gaza. (Foto: Kitabisa)
Presiden Jokowi, Syifa Hadju, Rachel Vennya, dan Tokoh Publik Lain Kirim 51,5 Ton Bantuan Kemanusiaan bagi Masyarakat Gaza. (Foto: Kitabisa)

Sebelumnya, Rachel Vennya hingga Syifa Hadju dan Atta Halilintar juga masuk dalam daftar tokoh publik yang berhasil mengirimkan 51,5 ton bantuan kemanusiaan untuk warga Gaza di Palestina.

Mereka bahkan turut melepas pengiriman bantuan kemanusiaan yang dihadiri langsung Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo (Jokowi) di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur apda Sabtu, 4 November 2023.

"Bantuan ini bukan hanya dari pemerintah, tapi juga dari masyarakat, dari dunia usaha, yang disalurkan melalui berbagai lembaga kemanusiaan. Ada yang dari BAZNAS, dari IHA, dari PMI, dari Kitabisa, dan juga dari pemerintah, TNI, dan Polri. Yang selanjutnya," kata Presiden Jokowi mengutip keterangan pers Kitabisa.com.

"Kita harapkan akan semakin banyak bantuan-bantuan dari masyarakat dan dunia usaha," Jokowi menambahkan.

Bantuan yang dikirim akan diserahkan kepada Egyptian Red Crescent (Bulan Sabit Merah Mesir) untuk dibawa ke perbatasan Mesir dengan Gaza.

Lalu penyerahan bantuan kepada masyarakat di Gaza akan dilakukan oleh United Nations Relief and Works Agency for Palestine Refugees in the Near East (UNRWA), lembaga kemanusiaan yang bergerak untuk pengungsi Palestina.

Berharap Bantuan untuk Palestina Selamat Sampai Tujuan

Presiden Jokowi, Syifa Hadju, Rachel Vennya, dan Tokoh Publik Lain Kirim 51,5 Ton Bantuan Kemanusiaan bagi Masyarakat Gaza. (Foto: Kitabisa)
Presiden Jokowi, Syifa Hadju, Rachel Vennya, dan Tokoh Publik Lain Kirim 51,5 Ton Bantuan Kemanusiaan bagi Masyarakat Gaza. (Foto: Kitabisa)

Acara pelepasan bantuan tersebut turut dihadiri sejumlah tokoh publik lainnya seperti Zaskia Adya Mecca, Hanung Bramantyo, Irvan Farhad, Rizky Nazar, Mira Agile dan Vicky Alaydrus.

Sebelumnya, para tokoh publik ini telah melakukan diskusi dan pemetaan mengenai penyaluran ke Palestina pada Kamis, 2 November lalu di kantor Kitabisa, Jakarta.

"Hari ini aku bersama teman-teman influencers lainnya ikut melepaskan bantuan dari masyarakat Indonesia untuk pertama kalinya bersama Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) untuk saudara-saudara kita yang berada di Gaza, Palestina," ujar Syifa Hadju.

"Semoga lancar, semoga donasi ini bermanfaat dan sampai dengan selamat ke tangan saudara-saudara kita yang membutuhkan," pungkasnya.

Link Penggalangan Dana para Artis seperti Rachel Vennya dan Syifa Hadju

Adapun tautan galang dana yang bisa diakses masyarakat untuk berdonasi yakni:

Syifa Hadju        : kitabisa.com/campaign/doauntukgaza 

Vicky Alaydrus   : kitabisa.com/campaign/kemanusiaangaza

Atta Halilintar    : kitabisa.com/campaign/hatibaikpedulipalestina

Irvan Farhad     : kitabisa.com/campaign/bergerakuntukgaza

Mira Agile          : kitabisa.com/campaign/istandwithpalestine

Zaskia Mecca     : kitabisa.com/campaign/untukwargapalestina

Rachel Vennya   : kitabisa.com/campaign/gazamemanggilmu

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya