Liputan6.com, Jakarta - Makan sehat dan olahraga secara teratur memang dapat membantu menurunkan berat badan. Akan tetapi, seringkali ada hal-hal kecil yang bisa membuat berat badan bertambah kembali.
Maka dari itu, seseorang perlu mencari tahu kebiasaan apa saja yang bikin berat badan naik. Dengan mengenali kebiasaan buruk tersebut, setiap orang dapat mengurangi risiko berat badan bertambah.
Baca Juga
Berikut ini beberapa kebiasaan buruk yang bikin cepat gemuk yang harus diperhatikan seperti dikutip dari WebMD.
Advertisement
1. Makan Sambil Nonton TV
Makan sambil nonton tv atau ponsel bisa membuat Anda tak sadar makan banyak.
“Anda tidak menyadari apa atau berapa banyak yang Anda makan,” kata ahli nutrisi, Kathleen Zelman, MPH, RD, LD.
"Sekantong besar keripik itu bisa hilang dengan cepat saat dikonsumsi sambil nonton TV."
2. Kurang Tidur
Kurang tidur akan membuat seseorang merasa lapar meski kenyang. Hal ini lantaran saat seseorang kurang tidur memengaruhi sekresi kortisol, hormon yang mengatur nafsu makan, menurut penelitian.
Selain itu, kurang tidur meningkatkan penyimpanan lemak dalam tubuh. Orang yang kurang tidur juga cenderung mengalami lemak perut atau lemak visceral.
Membawa lebih banyak lemak visceral dikaitkan dengan risiko penyakit berbahaya yang lebih tinggi seperti penyakit jantung dan diabetes tipe 2.
3. Makan Camilan Setelah Makan Malam
Menikmati camilan di malam hari masih berkaitan dengan kebiasaan begadang. Kebiasaan ini juga dapat membuat kita cenderung menginginkan makanan manis dan tinggi kalori saat malam hari.
“Cenderung makan tanpa berpikir dan biasanya melibatkan sesuatu yang manis,” kata Zelman.
"Mulailah kebiasaan baru yaitu dengan minum secangkir teh hangat tanpa gula, atau sesuatu yang non-kalori. Yang terpenting, berhenti makan apa pun setelah makan malam."
4. Belanja Makanan Saat Lapar
Jujur saja, belanja di minimarket saat kelaparan adalah hal yang menggiurkan. Seseorang akhirnya akan membeli berbagai macam jenis makanan yang dilihat. Karena dirinya merasa sedang sangat kelaparan, dan semua makanan yang dijual terasa sangat menggoda.
5. Santap Junk Food
Saat sedang bekerja, baik itu di bandara, atau di manapun rasa lapar pasti akan melanda. Hal termudah adalah dengan membeli sesuatu yang nyaman dan sering kali, junk food yang dipilih. Meski terlihat lezat, secara umum junk food merupakan makanan yang tinggi kalori, lemak garam dan gula.
Akan lebih baik jika seseorang membuat sandwich sendiri di rumah yang mudah seperti sandwich isi telur.
Advertisement
6. Asal Tenggak Minuman
Bir, alkohol, anggur, minuman kemasan, kopi aren, boba semuanya terasa enak untuk diminum. Tapi minuman-minuman tersebut tinggi kalori.
Daripada menenggak minuman tersebut, pilih yang rendah kalori. Air putih yang terbaik.
7. Melewatkan Sarapan
“Itu kesalahan besar, karena seseorang berpuasa semalaman. Tubuh akan membutuhkan bahan bakar, dan metabolisme perlu diawali dengan makanan.” Sebab, kebiasaan itu bisa memengaruhi sistem metabolisme tubuh dan memicu kita makan lebih banyak di siang hari akibat perut yang sudah menahan rasa lapar terlalu lama.
Pilihan sarapan terbaik adalah sereal gandum utuh dengan buah segar atau makanan dengan karbohidrat kompleks lainnya.
8. Mengolesi Sandwich dengan Mayo
Coba gunakan mustard atau mayones rendah lemak atau bebas lemak untuk menghemat kalori dengan mudah. Lapisi banyak sayuran renyah ke dalam sandwich untuk menambah rasa dan nutrisi tambahan.