Selamat, Ammar Zoni dan Irish Bella Umumkan Kehamilan

Pasangan yang menikah pada 28 April lalu ini tengah diselimuti hari bahagia.

oleh Yunisda Dwi Saputri diperbarui 29 Mei 2019, 15:20 WIB
Diterbitkan 29 Mei 2019, 15:20 WIB
Irish Bella dan Ammar Zoni umumkan kehamilan (Sumber: YouTube/Irish Bella TV)
Irish Bella dan Ammar Zoni umumkan kehamilan (Sumber: Instagram/ammarzoni)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Pasangan Ammar Zoni dan Irish Bella tengah diselimuti hari bahagia. Di usia pernikahannya yang baru satu bulan, keduanya mengumumkan kabar kehamilan yang membuat banyak pihak terkejut.

Kabar bahagia tersebut awalnya hanya semata terkaan para netizen mengenai unggahan Instagram Irish Bella. Pasalnya, wanita yang akrab disapa Ibel itu mengunggah foto bayi di akun Instagram pribadinya pada Selasa (28/5/2019).

Selang 22 jam setelah unggahan tersebut, Irish Bella kembali mengunggah sebuah foto di Instagram. Akhirnya, Irish Bella mengonfirmasi kabar kehamilannya melalui satu foto manis dirinya dan sang suami bersama hasil test pack yang menunjukkan hasil positif.

Menyusul unggahan Irish Bella, Ammar Zoni juga turut membagikan kabar bahagia tersebut kepada para penggemarnya di Instagram. Sambil memegang kertas bertuliskan "We're expecting a baby", Ammar Zoni membubuhkan caption manis sebagai berikut,

"Just when you think you know love, something little comes along to remind you just how BIG IT REALLY IS #AISHLOVESTORY. ALHAMDULILAH YA RAHMAN," tulis Ammar Zoni pada Rabu (29/5/2019).

Baru Satu Bulan Menikah

Irish Bella dan Ammar Zoni umumkan kehamilan
Irish Bella dan Ammar Zoni umumkan kehamilan (Sumber: Instagram/ammarzoni)... Selengkapnya

Sontak kabar tersebut menjawab rasa penasaran netizen yang membuncah. Pasalnya, unggahan Irish Bella pada hari Jumat lalu, (23/5/2019) secara tidak langsung memperlihatkan bentuk tubuhnya yang berbeda.

Ibel terlihat lebih gemuk dibandingkan dengan penampilannya saat baru menikah. Tak ayal banyak orang berdatangan ke akun Instagram Ibel untuk menanyakan kepastian. Seperti diketahui, keduanya menikah pada 28 April lalu. Yang artinya, bulan Ramadan tahun ini menjadi kali pertama mereka tinggal bersama dalam satu atap. 

Kini, penggemar tak perlu lagi bertanya-tanya tentang status istri Ammar Zoni itu. Irish Bella bahkan secara cuma-cuma menyuguhkan konten apik melalui channel YouTube-nya berupa video yang diunggah tepat pukul 1 siang pada Rabu (29/5/2019).

Video vlog yang dikemas dengan manis

Irish Bella dan Ammar Zoni umumkan kehamilan
Irish Bella dan Ammar Zoni umumkan kehamilan (Sumber: YouTube/Irish Bella TV)... Selengkapnya

Video yang berdurasi 7 menit 9 detik itu dikemas dengan amat manis. Bagaimana tidak, Irish Bella menyajikan cara sederhana namun unik untuk menyampaikan kabar bahagia tersebut kepada Ammar Zoni.

Ammar Zoni diminta untuk menutup matanya dan menebak benda apa saja yang telah disiapkan Irish Bella. Benda pertama yang Ibel sodorkan berupa jam tangan mewah yang dengan mudahnya ditebak Ammar Zoni.

Selanjutnya, gantungan kunci berbentuk boneka lucu pun tak luput dari tebakan Ammar Zoni. Hingga pada akhirnya, Ibel menaruh sepasang sepatu mungil yang membuat Ammar Zoni was-was.

Alangkah bahagianya ketika Ibel akhirnya menyuguhkan empeng bayi yang semakin membuat Ammar Zoni terbelakak. Tak sabar membagikan kabar bahagia tersebut, Ibel turun tangan dan memberi tahu bahwa sang suami akan segera menyandang status ayah.

Sekali lagi, selamat untuk pasangan Ammar Zoni dan Irish Bella.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya