7 Potret Nia Ramadhani Lakukan Olahraga Mewah, Suka Tantangan

Gaya Nia Ramadhani saat berolahraga pun kerap curi perhatian netizen.

oleh Novita Ayuningtyas diperbarui 27 Agu 2020, 20:15 WIB
Diterbitkan 27 Agu 2020, 20:15 WIB
[Fimela] Nia Ramadhani
(Instagram/ramadhaniabakrie)

Liputan6.com, Jakarta Bukan hanya dikenal sebagai aktris dan presenter saja, tapi kini Nia Ramadhani juga dikenal sebagai salah satu sosialita muda. Potret kehidupan ibu tiga anak ini pun tak lepas dari sorotan publik. Mulai dari penampilan, liburan hingga olaharaga yang tengah ia geluti.

Istri dari Ardi Bakrie ini memang dikenal memiliki bentuk tubuh ideal meskipun telah memiliki tiga orang anak. Bukan hanya menjalani diet secara ketat saja, akan tetapi Nia Ramadhani juga cukup rutin berolahraga.

Wanita kelahiran 16 April 1990 ini sendiri cukup sering mengunggah aktivitasnya di media sosial. Bahkan, ia beberapa kali mengunggah foto saat tengah berolahraga yang tentu saja berhasil mencuri perhatian publik. Kerap menjaga kebugaran dan bentuk tubuh, netizen sering kali dipuat terpana dengan jenis olahara yang digeluti oleh Nia Ramadhani.

Tak sembarangan, wanita 30 tahun ini beberapa kali terlihat memilih melakukan olahraga yang tergolong mewah. Mulai dari berkuda hingga menembak, apa saja ya olahraga Nia Ramadhani?

Dirangkum Liputan6.com dari akun Instagram @ramadhaniabakrie, berikut ini beberapa jenis olahraga mewah yang ditekuni oleh Nia Ramadhani dan jadi sorotan netizen, Kamis (27/8/2020).

1. Golf termasuk salah satu olahraga favorit Nia Ramadhani.

Menyukai Tantangan, Ini 7 Potret Nia Ramadhani saat Lakukan Olahraga Mewah
Nia Ramadhani (Sumber: Instagram/ramadhaniabakrie)

2. Ia juga diketahui tengah menggeluti olahraga berkuda. Meski sempat merasa takut, akan tetapi Nia cukup menikmati saat berkuda.

Menyukai Tantangan, Ini 7 Potret Nia Ramadhani saat Lakukan Olahraga Mewah
Nia Ramadhani (Sumber: Instagram/ramadhaniabakrie)

3. Suami istri satu ini rupanya juga cukup mahir bermain ski. Bahkan, Nia beberapa kali mengunggah foto dan video saat bermain ski di padang salju.

Menyukai Tantangan, Ini 7 Potret Nia Ramadhani saat Lakukan Olahraga Mewah
Nia Ramadhani (Sumber: Instagram/ramadhaniabakrie)

4. Bukan hanya bermain ski saja, akan tetapi saat Nia dan keluarga jalan-jalan ke Hokkaido, Jepang, Nia serta sang suami juga menjajal Snow Mobile.

Menyukai Tantangan, Ini 7 Potret Nia Ramadhani saat Lakukan Olahraga Mewah
Nia Ramadhani (Sumber: Instagram/ramadhaniabakrie)

5. Gemar traveling, Nia Ramadhani juga tak pernah lupa untuk menikmati alam. Bahkan, ia bersama asisten serta kerabat sempat menjajal scuba diving saat berkunjung ke Labuan Bajo.

Menyukai Tantangan, Ini 7 Potret Nia Ramadhani saat Lakukan Olahraga Mewah
Nia Ramadhani (Sumber: Instagram/ramadhaniabakrie)

6. Baru-baru ini Nia Ramadhani juga menjajal olahraga menembak. Ia pun mengunggah momen saat pertama kali belajar menembak di akun Instagram pribadinya.

Menyukai Tantangan, Ini 7 Potret Nia Ramadhani saat Lakukan Olahraga Mewah
Nia Ramadhani (Sumber: Instagram/ramadhaniabakrie)

7. Kerap menantang diri mencoba berbagai hal, rupanya istri Ardi Bakrie ini juga sempat mencoba olaharaga air, Flyboard lho. Gaya Nia saat bermain flyboard ini pun curi perhatian netizen.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya