Disebut Mirip Nikita Willy dan Taeyeon, Ini 6 Potret Winter Member Pertama Aespa

SM Entertainment mengenalkan member pertama grup Aespa, Winter.

oleh Novita Ayuningtyas diperbarui 27 Okt 2020, 14:15 WIB
Diterbitkan 27 Okt 2020, 14:15 WIB
Disebut Mirip Nikita Willy dan Taeyeon, Ini 6 Potret Winter Member Pertama Aespa
Winter Aespa (Sumber: Instagram/nikitawillyofficial94/aespa_Official)

Liputan6.com, Jakarta SM Entertainment akhirnya mengumumkan secara resmi grup baru yang akan debut. Sebelumnya, grup terakhir yang debut di bawah naungan agensi SM Entertainment ialah NCT pada 2016 lalu.

Kini, agensi yang juga menaungi Super Junior mengonfirmasi akan mendebutkan sebuah girl grup baru bernama Aespa. Girl grup ini diketahui akan melakukan deput pada bulan November mendatang.

Menyusul dengan konfirmasi girl grup baru, SM Entertainment pun telah mengeluarkan rangkaian teaser Aespa. Bahkan, melalui akun Twitter resmi milik Aespa, mereka juga telah mengenalkan member pertama yang diketahui bernama Winter.

Potret Winter langsung mencuri perhatian netizen. Pasalnya, dalam foto teaser tersebut, Winter terlihat menawan dengan dominasi warna ungu, pink serta biru. Akun Twitter tersebut juga mengeluarkan beberapa foto teaser Winter yang tak hanya mencuri perhatian netizen Korea Selatan saja akan tetapi juga netizen Indonesia.

Bahkan, pada salah satu foto Winter dari grup Aespa ini disebut-sebut netizen memiliki sedikit kemiripan dengan aktris Nikita Willy. Tak hanya itu saja, nama Nikita Willy bahkan masuk dalam jajaran trending topik di Twitter.

Penasaran bagaimana pesona Winter member pertama Aespa yang dikenalkan pada publik? Dirangkum Liputan6.com dari berbagai sumber, berikut ini beberapa potret teaser Winter, member Aespa yang akan segera debut di bawah naungan SM Entertainment, Selasa (27/10/2020).

1. Sebagai member pertama yang dikenalkan oleh SM Entertainment, Winter memiliki nama asli Kim Minjeong.

Disebut Mirip Nikita Willy dan Taeyeon, Ini 6 Potret Winter Member Pertama Aespa
Winter Aespa (Sumber: Twitter/aespa_Official)

2. Winter dikabarkan mengisi posisi sebagai Lead Rapper, Main Dancer serta Sub-Vocalist.

Disebut Mirip Nikita Willy dan Taeyeon, Ini 6 Potret Winter Member Pertama Aespa
Winter Aespa (Sumber: Twitter/aespa_Official)

3. Segera debut dengan grup baru Aespa, Winter diketahui sebagai member kelahiran 2001 lho.

Disebut Mirip Nikita Willy dan Taeyeon, Ini 6 Potret Winter Member Pertama Aespa
Winter Aespa (Sumber: Twitter/aespa_Official)

4. Potret Winter ini pun langsung mencuri perhatian publik.

Disebut Mirip Nikita Willy dan Taeyeon, Ini 6 Potret Winter Member Pertama Aespa
Winter Aespa (Sumber: Twitter/aespa_Official)

5. Tak sedikit netizen Indonesia yang menganggap jika Winter memiliki sedikit kemiripan dengan Nikita Willy.

Disebut Mirip Nikita Willy dan Taeyeon, Ini 6 Potret Winter Member Pertama Aespa
Winter Aespa (Sumber: Twitter/kristin_jung127)

6. Tak hanya dengan Nikita Willy saja, paras Winter juga disebut-sebut memiliki kemiripan dengan leader Girl Generation, Taeyeon lho.

Disebut Mirip Nikita Willy dan Taeyeon, Ini 6 Potret Winter Member Pertama Aespa
Winter Aespa (Sumber: Twitter/kristin_jung127)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya