Liputan6.com, Jakarta Penyebab badan kaku saat bangun tidur bisa dipengaruhi oleh kesalahan saat tidur dan penyakit. Istirahat tidak selalu menjamin rasa segar saat bangun di pagi hari. Sering kali saat bangun tidur, kamu mengalami otot yang kaku atau terasa nyeri.
Baca Juga
Advertisement
Hal ini perlu diperhatikan lagi agar kamu bisa mengenali kondisi kesehatanmu. Apalagi, penyebabnya bukan hanya kesalahan posisi tidur atau kualitas tidur yang tidak bagus, tapi juga bisa menandakan kamu mengalami penyakit.
Penyebab badan kaku saat bangun tidur harus segera dikenali agar bisa ditangani dengan tepat. Menjaga kebugaran, cukupi kebutuhan cairan dan asupan makanan, serta memperhatikan lingkungan saat tidur bisa kamu lakukan untuk bangun dengan lebih segar setiap harinya.
Berikut Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, Senin (1/2/2021) tentang penyebab badan kaku saat bangun tidur.
Penyebab Badan Kaku saat Bangun Tidur
Penyebab badan kaku saat bangun tidur tentunya harus kamu ketahui agar tidak mengganggu aktivitas kamu nantinya. Biasanya, rasa kaku dan nyeri muncul karena beberapa hal, yaitu kesalahan posisi tidur, gangguan kualitas tidur, dan beberapa penyakit yang dapat menyebabkan keluhan otot kaku saat bangun tidur. Beberapa bagian tubuh yang biasanya terasa kaku saat bangun tidur adalah pinggang, betis, dan telapak kaki.
Seperti Liputan6.com kutip dari KlikDokter, apabila tubuh kaku berlangsung lebih dari satu jam, itu dapat menjadi gejala dari rheumatoid arthritis (RA). Jadi, kondisi ini merupakan salah satu penyebab badan kaku saat bangun tidur.
Rheumatoid arthritis merupakan penyakit autoimun yang menyebabkan peradangan pada sendi. Kondisi ini biasanya terjadi pada pergelangan tangan, kaki, dan lutut. Namun, Rheumatoid arthritis juga bisa menyerang area lain seperti paru-paru, pembuluh darah, dan kulit.
Selain Rheumatoid arthritis, penyebab badan kaku saat bangun tidur berikutnya adalah osteoartritis. Penyebab badan kaku saat bangun tidur ini bisa kamu kenali bila nyeri atau kaku yang terasa di badan berlangsung tidak terlalu lama, yaitu sekitar setengah jam atau bahkan kurang.
Osteoartritis merupakan peradangan sendi akibat usia yang bertambah tua. Golongan usia yang memiliki risiko tinggi osteoartritis adalah mereka yang berusia di atas 55 tahun. Jadi, penyebab badan kaku saat bangun tidur bisa dikenali dengan melihat durasi rasa nyeri dan kaku yang kamu alami.
Melansir dari Verywell, penyebab tubuh terasa kaku di pagi hari juga disebut sebagai fenomena gel. Fenomena ini pada dasarnya disebabkan karena kamu kelamaan duduk atau tidak banyak bergerak. Ada juga dugaan yang menyatakan bahwa tubuh kaku ini disebabkan karena hormon kortisol saat tidur di malam hari jumlahnya kurang.
Advertisement
Cara Mengatasi Badan Kaku saat Bangun Tidur
Perhatikan Alas Tidur
Penyebab badan kaku saat bangun tidur salah satunya dipengaruhi oleh alas tidur yang kamu gunakan. Alas tidur yang tidak tepat membuat titik tumpuan beban tubuh saat tidur menjadi tidak beraturan. Hal ini yang menimbulkan otot kaku saat bangun tidur maupun nyeri otot yang mengganggu.
Jadi solusinya, pastikan alas tidur yang kamu gunakan tidak terlalu keras atau terlalu empuk. Dengan begitu, alas tersebut dapat menopang tubuh dengan optimal.
Lakukan Peregangan Otot dan Olahraga Teratur
Kurang melakukan peregangan otot merupakan salah satu penyebab badan kaku saat bangun tidur. Oleh karena itu, melakukan peregangan otot sebelum tidur bisa menjadi solusi masalahmu.
Tindakan ini terbukti dapat mengurangi otot kaku saat bangun tidur di pagi hari secara signifikan. Peregangan dapat dilakukan pada seluruh kelompok otot dengan menarik otot hingga meregang maksimal. Durasi yang dianjurkan adalah 10 detik dan diulang sebanyak 3 kali.
Selain itu, agar badan segar saat bangun tidur dan terhindar dari keluhan otot kaku, kamu dapat berolahraga joging, bersepeda, atau berenang. Durasi yang dianjurkan adalah 3–4 jam dalam 1 minggu.
Cara Mengatasi Badan Kaku saat Bangun Tidur
Penuhi Asupan Cairan
Memenuhi asupan cairan juga sangat penting dalam mengatasi badan kaku saat bangun tidur. Elektrolit dan kalsium diperlukan untuk kerja otot yang optimal. Agar terhindar dari otot kaku saat bangun tidur, pastikan kamu minum 8 gelas air sehari.
Selain itu, pastikan menu sehari-hari terdiri dari berbagai makanan bergizi seimbang, dan lakukan pemeriksaan darah untuk memastikan kadar elektrolit dan kalsium.
Penuhi Asupan Vitamin D
Vitamin D merupakan salah satu jenis vitamin yang penting untuk tubuh. Salah satu keluhan yang dapat dialami pasien dengan vitamin D yang tidak cukup adalah keluhan otot, termasuk otot kaku saat bangun tidur. Jika benar kamu kekurangan vitamin D, suplementasi vitamin D dan berjemur setiap pagi bisa menjadi pilihan.
Hindari Stres
Gangguan cemas bisa menyebabkan keluhan nyeri pada otot. Begitu pula dengan gangguan panik. Penanganan gangguan cemas atau panik diperlukan untuk meredakan gejala. Selain itu, olahraga, yoga, dan pijat dapat meredakan kekakuan dengan meningkatkan aliran darah ke otot.
Advertisement