6 Film Indonesia Ini Pernah Masuk Nominasi Piala Oscar

Film Ngeri-Ngeri Sedap masuk seleksi dalam Piala Oscar 2023.

oleh Novita Ayuningtyas diperbarui 18 Sep 2022, 16:22 WIB
Diterbitkan 18 Sep 2022, 15:30 WIB
Wakili Indonesia di Piala Oscar, Ini 6 Potret Kompak Pemain Film Ngeri-Ngeri Sedap
Potret Kompak Pemain Film Ngeri-Ngeri Sedap. (Sumber: Instagram/botikapanggabean)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Ajang bergengsi bagi dunia perfilman, Piala Oscar memang selalu menarik perhatian. Terlebih lagi, film-film yang berhasil masuk dalam nominasi Piala Oscar selalu memiliki nilai lebih bagi masyarakat.

Piala Oscar ke-95 diketahui akan digelar pada 12 Maret 2023 mendatang. Namun, berbagai judul film yang masuk dalam nominasi di ajang tersebut mulai diumumkan pada publik. Bahkan, ada pula film buatan anak negeri yang berhasil lolos dan menjadi wakil Indonesia di Piala Oscar ke-95.

Film karya sutradara Bene Dion Rajagukguk, Ngeri-Ngeri Sedap berhasil lolos dan menjadi wakil Indonesia di ajang Piala Oscar ke-95. Film yang dibintangi oleh sederet artis ternama ini diketahui masuk dalam kategori Film Fitur International Terbaik atau Best International Feature Film usai diputuskan oleh Komite Seleksi Oscar Indonesia 2022.

Film Ngeri-Ngeri Sedap sendiri selama penayangan di bioskop Tanah Air telah banyak menarik perhatian penonton. Bahkan, tak sedikit pula yang turut memberikan review menarik usai menonton film yang dibintangi oleh Tika Panggabean, Arswendy Beningswara, Boris Bokir, Lolox, Indra Jegel serta Gita Bhebhita ini.

Tak hanya Ngeri-Ngeri Sedap saja yang menjadi film Indonesia lolos Piala Oscar. Namun, beberapa film Tanah Air lainnya juga pernah masuk dalam seleksi nominasi Piala Oscar. Penasaran apa saja? Dirangkum Liputan6.com dari berbagai sumber, berikut ini beberapa film Indonesia yang pernah masuk nominasi Piala Oscar, Minggu (18/9/2022).

1. Yuni

Poster film Yuni karya sutradara Kamila Andini. (Foto: Instagram @kamilandini)
Poster film Yuni karya sutradara Kamila Andini. (Foto: Instagram @kamilandini)... Selengkapnya

Film Yuni diketahui sempat diandalkan dan masuk dalam kategori Best International Feature Film dalam ajang Piala Oscar 2022 atau Academy Awards tahun lalu. Pasalnya, film yang digarap oleh Kamila Andini ini berhasil menarik perhatian penonton Indonesia dan Internasional. Bukan hanya itu saja, film Yuni juga diketahui pernah meraih Platform Prize dalam ajang Toronto International Film Festival 2021. Akan tetapi, hal ini belum bisa menjadikan film Yuni masuk dalam nominasi 15 besar Best International Feature Film dalam ajang Oscar 2022.

2. Perempuan Tanah Jahanam

Perempuan Tanah Jahanam (Twitter/ @MarissaAnita)
Perempuan Tanah Jahanam (Twitter/ @MarissaAnita)... Selengkapnya

Film horor karya Joko Anwar, Perempuan Tanah Jahanam menjadi wakil Indonesia di ajang Academy Awards pada 2021 lalu. Namun, sama seperti Yuni, film yang dibintangi oleh Tara Basro ini gagal masuk dalam 15 besar Nominasi Best International Feature Film di ajang Piala Oscar 2021. Namun, film Perempuan Tanah Jahanam berhasil menjadi film genre horor pertama Indonesia yang masuk di nominasi tersebut.

3. Kucumbu Tubuh Indahku

Kucumbu Tubuh Indahku (Instagram/ fourcoloursfilms)
Kucumbu Tubuh Indahku (Instagram/ fourcoloursfilms)... Selengkapnya

Film Kucumbu Tubuh Indahku garapan Garin Nugroho sebelumnya pada 2019 diumumkanmenjadi wakil Indonesia untuk seleksi Piala Oscar 2020. Pihak Komite Seleksi Oscar 2019 memmilih film ini menjadi wakil Indonesia di Piala Oscar dan bersaing dalam nominasi di Best International Feature Film. Namun, sayang film ini gagal masuk dalam nominasi dalam Academy Awards 2020.

4. Marlina, Si Pembunuh dalam Empat Babak

Marlina si Pembunuh dalam Empat Babak
Marlina si Pembunuh dalam Empat Babak (Instagram/moulysurya)... Selengkapnya

Sempat diharapkan akan masuk dan meraih penghargaan dalam Piala Oscar 2019, Marlina, Si Pembunuh dalam Empat Babak gagal masuk nominasi. Film yang dikenal dengan 'Marlina' ini sebelumnya memang diharapkan masuk dan berpeluang meraih penghargaan di Film Bahasa Asing Terbaik dalam Academy Awards 2019.

5. Turah

Film Turah
Film Turah. (Liputan6.com/Fajar Eko Nugroho)... Selengkapnya

Film karya sutradara Wicaksono Wisnu Legowo, Turah menjadi wakil Indonesia di ajang Piala Oscar 2018. Film Turuh yang diproduksi menggunakan bahasa Tegal ini berkompetisi dalam kategori Film Berbahasa Asing Terbaik dalam Piala Oscar ke-90. Namun, film ini juga gagal untuk bisa melenggang di ajang perfilman tersebut.

6. Surat dari Praha

Surat dari Praha
Surat dari Praha (Visinema)... Selengkapnya

Film Surat dari Praha garapan sutradara Angga Dwimas Sasongko ini terpilih menjadi wakil Indonesia untuk seleksi Piala Oscar ke-89. Surat dari Praha diketahui menjadi wakil Indonesia untuk kategori Film Berbahasa Asing Terbaik. Namun, film yang dibintangi oleh Julie Estelle ini juga gagal masuk dalam nominasi.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Live Streaming

Powered by

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya