Viral Penampakan Pocong di Kandang Ayam, Pria Ini Sempat Gebuk Sebelum Lari

Sempat gebuk pocong yang terlihat di kandang ayam, penjaga ini terlihat berani sebelum melarikan diri

oleh Muhammad Fahrur Safi'i diperbarui 17 Mar 2023, 10:50 WIB
Diterbitkan 17 Mar 2023, 10:50 WIB
Viral Penampakan Pocong di Kandang Ayam, Pria Ini Sempat Gebuk Sebelum Lari
Penampakan pocong di kandang ayam (Sumber: TikTok/sinweywey)

Liputan6.com, Jakarta Beberapa waktu belakangan ini, netizen dihebohkan dengan penampakan pocong yang diunggah dalam media sosial TikTok. Akun media sosial TikTok bernama @sinweywey ini memperlihatkan penampakan pocong di dekat kandang ayam.

Penampakannya ini pun terlihat cukup jelas dan bikin para netizen merasa kaget. Pasalnya pengalaman horor seperti melihat pocong ini cukup menyeramkan dan bisa bikin banyak orang langsung lari ketakutan.

Namun berbeda dengan yang dilakukan oleh penjaga kandang ayam tersebut. Saat mengetahui bahwa ada pocong, penjaga ini malah menghampiri dan menggebuknya dengan benda yang tengah dipegangnya tersebut.

Meski berani menggebuk pocong, pada akhirnya ia tetap lari. Berikut ulasan video penampakan pocong yang Liputan6.com kutip dari TikTok @sinweywey, Jumat (17/3/2023).

 

Melihat pocong di kandang, penjaga kandang ini malah menghampiri dan menggebuknya

Viral Penampakan Pocong di Kandang Ayam, Pria Ini Sempat Gebuk Sebelum Lari
Penampakan pocong di kandang ayam (Sumber: TikTok/sinweywey)

Mengutip dari unggahan video dari akun TikTok @sinweywey, terlihat bahwa pria dalam video tersebut terlihat berani dan malah menghampiri pocong di dekat kandang. Sedang membawa galah yang biasa untuk mengatur ayam, ia pun menggebuk pocong tersebut.

Namun pada akhirnya pada akhir video ia terlihat tetap melarikan diri. Dalam video yang telah viral ini sudah disaksikan lebih dari 3,5 juta penonton.

Banyak dari netizen yang sudah menyaksikan pun meninggalkan berbagai komentar yang kocak.

"kenapa kandang ayam broiler sering banget nampak pocong. heran -_-" tulis akun @beem.id.

"udah biasa kalo di kandang ayam" tulis akun @duta.

"saya juga gitu mas di kandang ayam Kudus waktu itu rata rata kandang ayam ada yang nunggu" tulis akun @timloyo.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya