Pramuka Ikut Amankan Arus Balik Lebaran

Akbar mengaku, para anggota Pramuka itu diajari cara mengatur lalu lintas dan menangani kecelakaan.

oleh Eka Hakim diperbarui 21 Jul 2015, 12:36 WIB
Diterbitkan 21 Jul 2015, 12:36 WIB
Pramuka Ikut Amankan Arus Balik Lebaran di Sulawesi
(Eka Hakim/Liputan6.com)

Liputan6.com, Makassar - Pelibatan unsur Pramuka dalam pengamanan arus balik mudik Lebaran di hampir semua daerah di Sulawesi Selatan kali ini sangat terlihat. Khususnya Pramuka tingkat Saka Bhayangkara ini bertugas di kawasan wisata Kabupaten Soppeng.

Lalu lintas di daerah itu diprediksi bakal sangat padat. Selain arus balik Lebaran, kawasan itu juga bakal dibanjiri para wisatawan yang berniat berkunjung ke sejumlah pemandian air panas alami di 'Kota Kelelawar' itu.

Akibatnya kawasan itu rawan kecelakaan. Untuk membantu kinerja aparat kepolisian, para anggota Pramuka pun diperbantukan.

"‎Pelibatan Pramuka Saka Bhayangkara sangat membantu kami. Sebelumnya mereka dibekali latihan mengatur dan penanganan laka (kecelakaan) sesuai dengan krida lantas oleh Kanit laka Ipda Agustinus teko bersama RTMC Polda Sulsel‎bar," tutur Kasat Lantas Polres Soppeng AKP Akbar Usman kepada Liputan6.com di Makassar, Sulsel, Selasa (21/7/2015).

Akbar menuturkan, para anggota Pramuka itu diajari cara mengatur lalu lintas dan menangani kecelakaan. Hal ini untuk meningkatkan kemampuan anggota Pramuka. Khususnya dalam membantu personel lalu lintas di posko-posko pengamanan arus balik.

"Jadi kami Satlantas Polres Soppeng dalam rangka memberi kenyamanan bagi para pengendara juga akan bekerja maksimal menciptakan situasi kamtibmas kondusif hingga puncak arus balik ini," tandas Akbar. (Ndy/Sss)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya