Kapan Idul Adha 2023? Ini Tanggal Muhammadiyah dan Jadwal Sidang Isbat Pemerintah

Kapan Hari Raya Idul Adha 2023 menjadi pertanyaan umum sebagian orang Islam akhir-akhir ini. Mengetahui waktu Idul Adha tahun ini sangat penting khususnya bagi mereka yang akan melaksanakan ibadah kurban.

oleh Muhamad Husni Tamami diperbarui 14 Jun 2023, 15:26 WIB
Diterbitkan 08 Jun 2023, 04:30 WIB
Ilustrasi Lebaran Idul Adha
Ilustrasi Lebaran Idul Adha/ Freepik.

Liputan6.com, Jakarta - Kapan Hari Raya Idul Adha 2023 menjadi pertanyaan umum sebagian orang Islam akhir-akhir ini. Mengetahui waktu Idul Adha tahun ini sangat penting khususnya bagi mereka yang akan melaksanakan ibadah kurban. 

Idul Adha merupakan salah satu hari raya dalam agama Islam setelah Idul Fitri. Hari Raya Idul Adha setiap tahunnya jatuh pada 10 Dzulhijjah. Pada hari raya tersebut umat Islam disunnahkan sholat id dan menyembelih hewan kurban. 

Sholat Idul Adha dilaksanakan pada 10 Dzulhijjah pagi hari. Sedangkan waktu penyembelihan hewan kurban setelah sholat Idul Adha dan tiga hari tasyrik (11-13 Dzulhijjah).

Kementerian Agama (Kemenag) Republik Indonesia belum menetapkan Hari Raya Idul Adha 2023 jatuh tanggal berapa dalam kalender Masehi. 

Jika mengacu pada kalender 2023, Hari Raya Idul Adha 1444 H jatuh pada Kamis, 29 Juni 2023. Pun dengan SKB 3 menteri tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama yang menuliskan tanggal 29 Juni 2023 sebagai Hari Raya Idul Adha.

Keputusan itu belum final. Sebab, Kementerian Agama Republik Indonesia akan menggelar sidang isbat. Sidang isbat biasanya dilaksanakan pada 29 Dzulqa'dah. 

Menurut ikhbar Lembaga Falakiyah Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (LF PBNU), 1 Dzulqa’dah 1444 H jatuh pada Ahad, 21 Mei 2023. Dengan begitu, sidang isbat penentuan Hari Raya Idul Adha akan dilaksanakan pada 29 Dzulqa’dah yang bertepatan pada Ahad, 18 Juni 2023.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

Saksikan Video Pilihan Ini:


Hari Raya Idul Adha Muhammadiyah

Ilustrasi - Bendera Muhammadiyah. (Foto: muhammadiyah.or.id/Liputan6.com)
Ilustrasi - Bendera Muhammadiyah. (Foto: muhammadiyah.or.id/Liputan6.com)

Meski pemerintah belum memutuskan kapan Hari Raya Idul Adha, organisasi Islam Muhammadiyah sudah memastikan Hari Raya Idul Adha 1444 H jatuh pada Rabu, 28 Juni 2023. Keputusan tersebut merujuk pada hasil hisab yang dilakukan Majelis Tarjih dan Tajdid Pimpinan Pusat Muhammadiyah.

“Tanggal 1 Zulhijah 1444 H jatuh pada hari Senin Legi, 19 Juni 2023 M. Hari Arafah (9 Zulhijah 1444 H) jatuh pada hari Selasa Wage, 27 Juni 2023 M. Idul Adha (10 Zulhijah 1444 H) jatuh pada hari Rabu Kliwon, 28 Juni 2023 M,” demikian dikutip dari Suaramuhammadiyah.id, Rabu (7/6/2023).

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya